Sentimen
Positif (99%)
10 Okt 2024 : 02.36
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Senayan

Partai Terkait

Pimpinan DPR Komit Teruskan Aspirasi Kenaikan Gaji Hakim ke Pemerintah

10 Okt 2024 : 09.36 Views 2

Jurnas.com Jurnas.com Jenis Media: News

Pimpinan DPR Komit Teruskan Aspirasi Kenaikan Gaji Hakim ke Pemerintah

Samrut Lellolsima | Selasa, 08/10/2024 17:45 WIB

Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad. (Foto: Dok. Ist)

Jakarta, Jurnas.com - DPR RI melakukan audiensi dengan Solidaritas Hakim Indonesia (SHI) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (8/10).

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad berjanji dan berkomitmen akan meneruskan aspirasi kepada pemerintah untuk menyelesaikan masalah kesejahteraan para hakim.

“Kami melakukan koordinasi dengan Kementerian Keuangan, Kementerian PAN RB, Sekretariat Negara dan Kumham untuk pada hari ini kami tidak hanya mendengarkan aspirasi tapi kami juga segera mendorong hasil koordinasi-koordinasi yang dilakukan oleh DPR RI kepada kementerian-kementerian terkait,” kata Dasco.

DPR akan mendengar penjelasan dari Solidaritas Hakim Indonesia. Dilanjutkan dengan diskusi dan diberikan kesimpulan.

“Agendanya apa hari ini? Yaitu mendengarkan penjelasan koordinator Solidaritas Hakim Indonesia kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan terakhir penutup,” kata Dasco.

Audiensi ini dipimpin tiga pimpinan DPR yaitu Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua DPR Adies Kadir, dan Wakil Ketua DPR Cucun Ahmad Syamsurijal.

Dasco berharap hasil audiensi ini akan berdampak kepada peningkatan kinerja para hakim.

“Kita berharap bahwa pemenuhan sebagian yang diminta juga akan berdampak pada kenaikan kinerja, tingkat kinerja para hakim,” kata Dasco.

 

 

 

KEYWORD :

Warta DPR Sufmi Dasco Ahmad SHI hakim kenaikan gaji

Sentimen: positif (99.7%)