Sentimen
Positif (100%)
16 Sep 2024 : 14.18
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Tangerang

Kasus: korupsi

Partai Terkait

Raffi Ahmad Ajak Koalisi Banten Maju Turun hingga Pelosok Desa Menangkan Andra Soni-Dimyati

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

16 Sep 2024 : 14.18
Raffi Ahmad Ajak Koalisi Banten Maju Turun hingga Pelosok Desa Menangkan Andra Soni-Dimyati

KOMPAS.com - Koalisi Banten Maju (KBM) yang mengusung pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Andra Soni-Dimyati Natakusumah, semakin kuat dan solid pasca pengumuman Raffi Ahmad sebagai Ketua Tim Pemenangan.

Soliditas terlihat dalam gelaran rapat konsolidasi di Kota Tangerang, Minggu (15/9/2024).

Rapat konsolidasi Partai Koalisi Banten Maju dihadiri Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Ketua Tim Pemenangan Raffi Ahmad, Anggota DPR RI Terpilih Dapil Banten I, II dan III, Anggota DPRD Provinsi Banten, Anggota DPRD Kabupaten/kota se-Banten serta Ketua, Sekretaris dan Bendahara partai pengusung Andra Soni-Dimyati.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyambut baik kedatangan seluruh peserta konsolidasi tersebut.

Baca juga: Blusukan ke Tangerang, Andra Soni Janji Gratiskan SMA, SMK, dan MA

Ia mengatakan, bakal banyak dukungan untuk Andra Soni-Dimyati dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024. Termasuk, dari selebritas Tanah Air.

Wakil Ketua DPR RI itu juga menyebut, dipilihnya Raffi Ahmad sebagai Ketua Tim Pemenangan Andra Soni-Dimyati merupakan hasil pertimbangan Ketua Umum Gerindra sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto.

Bahkan, lanjut Dasco, konsolidasi tersebut diketahui langsung Prabowo.

Bakal calon Gubernur Banten, Andra Soni mengatakan, gerakan-gerakan Koalisi Banten Maju sudah mulai terasa hingga pelosok desa.

Baca juga: Alasan Raffi Ahmad Dipilih Jadi Ketua Tim Pemenangan Andra Soni-Dimyati pada Pilkada Banten

Mantan Ketua DPRD Banten itu meyakini, ke depan Banten akan lebih maju jika Andra Soni-Dimyati terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Banten.

Ia meminta agar seluruh partai koalisi sama-sama aktif menyosialisasikan program-program andalannya. Salah satunya, sekolah gratis untuk tingkat SMA/SMK dan MA, baik negeri maupun swasta.

Ia mengaku berinvestasi melalui pendidikan atau sumber daya manusia (SDM) agar generasi Banten ke depan lebih maju dan berdaya saing.

"Insya Allah Andra-Dimyati bersama Koalisi Banten Maju akan menggratiskan SMA/SMK dan MA. Kita sudah menghitung, dan itu mampu (dilakukan). Dan kita juga mampu memberikan beasiswa akademis kepada siswa yang berprestasi," kata Andra dalam rilis yang diterima Kompas.com, Senin (16/9/2024).

Baca juga: Andra Soni-Dimyati Janjikan Rp 300 Juta Per Desa jika Terpilih di Pilkada Banten

Andra melanjutkan, pihaknya berkomitmen meningkatkan kesejahteraan desa melalui program bantuan Rp 300 juta per desa setiap tahun, serta program bangun jalan desa sejahtera atau Bang Andra.

"Kami punya 4 kabupaten/kota, lebih 70 persen pemerintahan desa. Di awal bantuan desa Rp 15 juta, saat saya menjadi Ketua DPRD Banten, dinaikkan menjadi Rp 60 juta kemudian Rp 100 juta. Dan Insya Allah kami akan naikan menjadi Rp 300 juta per desa," jelasnya.

Bersama Dimyati Natakusumah, ke depan, Andra berharap Banten menjadi Provinsi yang maju adil merata tidak korupsi.

Sentimen: positif (100%)