Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak, Rezim Orde Baru
Kab/Kota: Manado
Tokoh Terkait
Sejumlah Elite Partai Golkar Hadiri Ulang Tahun Theo Sambuaga
Kompas.com Jenis Media: Nasional
JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah elite partai Golkar menghadiri acara ulang tahun ke-75 Theo Sambuaga di Hotel Mulia, Jakarta Pusat, Sabtu (22/6/2024).
Theo juga dikenal sebagai salah satu senior dalam partai berlambang pohon beringin itu.
Pantauan Kompas.com, terlihat Wakil Presiden Ke-10 dan 12 RI Jusuf Kalla serta Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hadir di lokasi.
Baca juga: Golkar Prioritaskan Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi Maju Pilkada Jateng 2024
Sosok Akbar Tanjung dan Aburizal Bakrie juga tak luput hadir dalam acara itu.
Tak hanya itu, terlihat juga eks Gubernur DKI Jakarta Agum Gumelar dan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Jimly Ashiddiqie.
Kolega Theo dari partai lain yang juga hadir adalah Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan tanggapannya dalam ulang tahun ke-75 Theo Sambuaga.
Dia menyebutkan, Theo yang pernah memegang beberapa jabatan di DPR RI dan menteri di era Presiden Habibie itu menjadi insipirasi bagi kader Golkar.
Baca juga: Golkar: Ridwan Kamil Bersedia Maju di Pilkada Jakarta karena Berasumsi Anies Tak Ikut Lagi
"Pak Theo ini memberikan banyak inspirasi sebagai tokoh pemikiran yang selalu mencari jalan tengah," katanya.
Theo disebut menjadi penengah dalam beberapa kali amendemen UUD 1945.
Sosok berusia 75 tahun ini juga disebut sebagai sosok yang setia dan tidak pernah bergeser dari Partai Golkar.
Pria asal Manado itu juga dikenal sebagai sosok mentor untuk kader muda Partai Golkar dan aktivis mahasiswa pada masa Orde Baru.
Baca juga: Golkar Punya Potensi Tunduk 95 Persen pada Jokowi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Sentimen: positif (95.5%)