Sentimen
Positif (94%)
9 Jun 2024 : 09.06
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Partai Terkait

Prabowo Buka Suara Soal Gerindra Usung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta 2024

9 Jun 2024 : 16.06 Views 2

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Prabowo Buka Suara Soal Gerindra Usung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta 2024

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, masih merahasiakan sosok yang akan diusung maju sebagai bakal calon Gubernur DKI Jakarta di Pemilu 2024. Prabowo enggan berkomentar banyak soal potensi mengusung Ridwan Kamil di Pilgub DKI Jakarta 2024.

"Ada waktunya. Tunggu tanggal mainnya," kata Prabowo di Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Jumat, 7 Juni 2024.

Sementara itu, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, sebelum Pilpres 2024 digelar, sudah ada wacana bahwa Ridwan Kamil bakal maju di Pilkada DKI.

Prabowo mengumumkan bahwa Partai Gerindra mengusung Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak maju di Pilgub Jatim 2024.

Partai Golkar, kata Dasco, ketika itu juga sudah memberikan dukungan. Namun, dinamika politik terjadi, membuat Partai Golkar masih mengevaluasi terhadap sosok calon yang akan diusungnya.

"Sebelum Pilpres itu memang sudah ada wacana dan kemudian sudah disampaikan oleh Kang  RK bahwa dia mau maju Pilkada DKI dan pada waktu itu Golkar mendukung, nah sehingga kami masih berpedoman pembicaraan pada saat itu bahwa kami bersama-sama akan mendukung ridwan kamil sebagai calon Gubernur DKI," kata Dasco di Kertanegara IV.

Dasco mengatakan bahwa saat ini Partai Gerindra masih menunggu keputusan dari hasil evaluasi Partai Golkar sebelum memastikan nama yang akan diusung di Pilkada DKI mendatang.

"Kalau kemudian Golkar masih mengevaluasi terhadap calon yg akan diajukan karena melihat situasi dan kondisi saat ini tentunya Partai Gerindra dan partai yang lain akan menunggu hasil evaluasi tersebut sebelum kemudian memastikan pencalonan yang akan dicalonkan secara bersama sama di DKI," kata Dasco.***

Sentimen: positif (94.1%)