Zulkarnaen Djabar

Informasi Umum

  • Jabatan: Anggota DPR-RI (2009-2014)
  • Tempat & Tanggal Lahir: Padang, Kota Padang, Sumatera Barat, Indonesia, 19 September 1953

Karir

  • 1. Anggota DPR-RI (2009-2014)

Pendidikan

  • Tidak ada data pendidikan.

Detail Tokoh

Drs. H. Zulkarnaen Djabar, MA. adalah seorang politisi Indonesia yang berasal dari fraksi Partai Golkar. Ia menjadi anggota DPR-RI periode 2009-2014 melalui daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat V dengan mengumpulkan 43.486 suara dalam pemilu legislatif 2009. Ia bertugas di Komisi VIII DPR-RI yang mengurusi bidang Agama, Sosial dan Pemberdayaan Perempuan dan bermitra kerja dengan Kementerian Agama Republik Indonesia, Kementerian Sosial Republik Indonesia, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Pada tahun 2012 ia tersandung kasus korupsi proyek pengadaan Al Quran di Kementerian Agama Republik Indonesia senilai Rp 35 miliar sehingga ia ditahan oleh KPK. Dalam kasus pidana korupsi terkait proyek pengadaan Al Quran 2011-2012 di Kementerian Agama, Zulkarnen Djabar kembali divonis 15 tahun penjara ditambah denda Rp 300 juta subsider 1 bulan kurungan, ia dianggap terbukti melakukan tindak pidana korupsi terkait kasus tersebut. Zulkarnaen dianggap melakukan perbuatan korupsi itu bersama-sama dengan putranya, Dendy Prasetya, yang divonis 8 tahun penjara ditambah denda Rp 300 juta subsider 1 bulan kurungan.

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait tokoh ini.