Aditya Anugrah Moha

Informasi Umum

  • Jabatan: Anggota DPR RI (2014-2019)
  • Tempat & Tanggal Lahir: Kotamobagu, Kota Kotamobagu, Sulawesi Utara, Indonesia, 21 Januari 1982

Karir

  • 1. Anggota DPR RI (2014-2019)
  • 2. Fakultas Kedokteran Universitas Samratulangi (1999)
  • 3. Master Manajemen Universitas Timbul Nusantara (2010)

Pendidikan

  • Tidak ada data pendidikan.

Detail Tokoh

Aditya Anugrah Moha adalah Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar periode 2014-2019 dan duduk di Komisi XI, komisi yang membidangi keuangan dan perbankan. Pada periode 2009-2014 ia duduk di Komisi IX yang membidangi ketenagakerjaan dan kesehatan.  Pada Jumat (6/10/2017) malam, Komisi Pemberantasan Korupsi melakukan operasi tangkap tangan (OTT) dan menetapkan Aditya Moha sebagai tersangka dalam kasus suap. Aditya Moha diduga memberikan sejumlah uang kepada Ketua Pengadilan Tinggi Manado Sudiwardono, untuk mempengaruhi putusan atas kasus korupsi yang menjerat ibunya, Marlina Mona Siahaan yang juga merupakan mantan Bupati Bolaang Mongondouw. Marlina sudah divonis 5 tahun penjara di Pengadilan Negeri Manado karena terbukti melakukan korupsi Tunjangan Penghasilan Aparatur Pemerintah Desa sebesar Rp 1,25 miliar. Aditya cukup aktif di organisasi, baik di luar maupun dalam Partai Golkar. Ia tercatat sebagai fungsionaris Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar sejak 2011 serta pernah menjabat Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Provinsi Sulawesi Utara (2009-2014). Dia juga pernah mencalonkan diri di daerah yang sama dengan ibunya pada 2011, tetapi gagal terpilih. Saat itu, Aditya diusung Partai Golkar dan Partai Demokrat. Dikutip dari dpr.go.id, beberapa penghargaan yang didapatkannya antara lain International Best Executive Award 2008, ASEAN Development Golden Award 2008, Putra Kawanua Berprestasi Sulut 2007, Man Of The Year dari IHRDP pada 2007, serta Indonesian Executive Achievment Golden Award 2007.

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait tokoh ini.