Deddy Corbuzier
Informasi Umum
- Jabatan: Indonesia Presenter dan Aktor (2004)
- Tempat & Tanggal Lahir: Jakarta, 28 Desember 1976
Karir
- 1. Indonesia Magician (1999-2015)
- 2. Indonesia Presenter dan Aktor (2004)
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Andreas Deodatus Deddy Cahyadi Sunjoyo atau lebih dikenal dengan Deddy Corbuzier atau Master Deddy merupakan seorang mentalis dan ilusionis Indonesia yang saat ini menjalani kariernya sebagai presenter acara serta artis. Deddy Corbuzier pernah mendapatkan penghargaan Merlin Award dari International Magicians Society (IMS) atau Asosiasi Pesulap Dunia. Deddy pertama kali muncul di televisi Indonesia pada tahun 1998 membawakan acara Impresario di RCTI pada tahun 1998 dan saat ini menjadi host di acara talkshow HitamPutih di Trans7. Semasa menjadi pesulap dan mentalis, Deddy banyak melakukan show dan pertunjukan di publik bersama dengan pesulap-pesulap lainnya. Deddy juga menciptakan satu trik yang hingga kini masih banyak dilakukan oleh para pesulap di seluruh dunia yaitu Freewill. Deddy juga telah mencetak magician Indonesia ternama seperti Bow Vernon, Oge Arthemus, Demian Aditya, dan lainnya.Deddy menikah dengan Kalina Ocktaranny pada tahun 2005. Pernikahan mereka dianugerahi seorang anak lelaki bernama Azkanio Nikola Corbuzier. Namun, pernikahan tersebut kandas di tahun 2013. Pada akhir November 2018, Deddy melamar kekasihnya, Sabrina Chairunnisa. Hal itu terlihat dari video di instagram yang diunggahnya.
Berita Terkait
No | Judul | Tanggal | Media | Action |
---|---|---|---|---|
61 | Dasco Unggah Foto Pasangan Budi Djiwandono-Raffi Ahmad, untuk Pilkada Jakarta? | 25/5/2024 | Akurat.co | Lihat Berita |
62 | Pilkada DKI, Gerindra Usung Figur di Luar Empat Nama yang Sudah Diusulkan | 24/5/2024 | Akurat.co | Lihat Berita |
63 | Guyoni Jerome Polin, Deddy Corbuzier Sebut Ganjar Kalah di Pilpres karena 'Kutukan Jerome'? | 5/5/2024 | Ayobandung.com | Lihat Berita |
64 | Soal Gabung Kabinet Prabowo-Gibran, Mahfud: Kalau Diberikan Pada Lawan, Buat Apa Mendukung? | 28/4/2024 | Rmol.id | Lihat Berita |
65 | Mahfud MD Tak Ikut Campur Arah Politik PDIP | 27/4/2024 | Rmol.id | Lihat Berita |