Max Verstappen
Informasi Umum
- Jabatan: Pembalap F1 Aston Martin Red Bull Racing (2018-2019)
- Tempat & Tanggal Lahir: Belgia, 30 September 1997
Karir
- 1. Pembalap F1 Scuderia Toro Rosso (2015-2016)
- 2. Pembalap F1 Red Bull Racing (2017)
- 3. Pembalap F1 Aston Martin Red Bull Racing (2018-2019)
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Max Verstappen adalah seorang pembalap Belgia-Belanda yang bersaing di bawah bendera Belanda di ajang balap Formula Satu dengan Red Bull Racing. Verstappen merupakan pembalap termuda untuk memimpin lap selama Grand Prix Formula 1 dan pemenang termuda Grand Prix F1 dalam sejarah olahraga, setelah membuat debut nya berusia 17 tahun, 166 hari, di Grand Prix 2015 Australia untuk Toro Rosso. Ia adalah putra dari mantan pembalap F1 Jos Verstappen.Setelah menghabiskan seluruh musim 2015 dengan Toro Rosso, ia juga mulai kampanye 2016 dengan tim Italia, sebelum dipromosikan oleh Red Bull sebagai pengganti Daniil Kvyat, yang mengambil alih tempat duduknya di Toro Rosso. Ia memenangkan Grand Prix Spanyol 2016 dalam lomba debut untuk Red Bull pada usia 18, menjadi pemenang termuda dari Grand Prix dan balap pertama di bawah bendera Belanda. Setelah nama-nya mulai dikenal pada tahun 2016 karena penampilannya yang gemilang,Max Verstappen seperti kehilangan pesona di musim 2017. Dari 13 balapan yang berlangsung,dia sudah DNF (Tidak berhasil finish) sebanyak 6 kali dan hanya meraih 1 podium yaitu di GP China saat keadaan lintasan sedang basah. Verstappen berhasil menjuarai sesi balapan Formula 1 GP Austria 2019 yang digelar pada Minggu (30/6/2019). Keberhasilan itu merupakan kemenangan perdana Red Bull dan Verstappen pada musim ini. Selain itu, mereka juga memberikan Honda kemenangan perdana, sejak kembali ke F1 pada 2015 silam. Verstappen merasa jerih payah Honda dan Red Bull mendapatkan bayaran yang setimpal pada GP Austria lalu.
Berita Terkait
No | Judul | Tanggal | Media | Action |
---|---|---|---|---|
331 | Hasil Latihan Bebas 2 F1 GP Abu Dhabi 2022: Max Verstappen Tercepat, George Russell Mengekor Ke-2 | 19/11/2022 | Okezone.com | Lihat Berita |
332 | Verstappen buka suara soal insiden dengan Perez di Interlagos | 18/11/2022 | Antaranews.com | Lihat Berita |
333 | Link Live Streaming F1 GP Abu Dhabi di Vidio 18-20 November : Balapan Penutup Musim 2022 | 18/11/2022 | Liputan6.com | Lihat Berita |
334 | Haas F1 Team Resmi Berpisah dengan Mick Schumacher Setelah Musim 2022 : Okezone Sports | 18/11/2022 | Okezone.com | Lihat Berita |
335 | F1 GP Abu Dhabi 2022: Ini Target Sebastian Vettel di Balapan Terakhirnya : Okezone Sports | 18/11/2022 | Okezone.com | Lihat Berita |