Angela Tanoesoedibjo
Informasi Umum
- Jabatan: Wakil Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (2019)
- Tempat & Tanggal Lahir: Ottawa, 23 April 1987
Karir
- 1. Staff Keuangan MNC Group
- 2. Director PT MNI Entertainment (2008)
- 3. Corporate Finance & Business Development Associate PT Media Nusantara Citra, TBK (2010)
- 4. Direktur PT Megah Group
- 5. Co-Head Vice President MNC Channel
- 6. Managing Director PT Global Informasi Bermutu
- 7. Director PT Media Nusantara Citra, Tbk (2016)
- 8. Managing Director PT. Rajawali Citra Televisi Indonesia (RCTI) (2018)
- 9. Wakil Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (2019)
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Angela Tanoesoedibjo adalah seorang pengusaha Tionghoa-Indonesia, komisaris Media Nusantara Citra dan wakil direktur RCTI dan GTV. Selain itu, ia juga seorang politisi Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Angela adalah putri sulung dari pasangan pengusaha media dan politisi Hary Tanoesoedibjo serta Liliana Tanaja Tanoesoedibjo. Ia memulai karirnya di MNC Group milik ayahnya sebagai staf keuangan. Sebelumnya saat masih berkuliah, Angela pendiri dan sempat menjadi majalah Editor in Chief dari HighEnd Magazine dan HighEnd Teen Magazine. Pada tahun 2008, ia menjabat sebagai Director PT MNI Entertainment. Ia sempat menjadi Corporate Finance & Business Development Associate PT Media Nusantara Citra, TBK pada tahun 2010. Kemudian menjadi Direktur PT Megah Group pada tahun 2013. Ia juga dipercaya menjadi Co-Head Vice President MNC Channel . Kemudian pada tahun 2014 ia menjabat Managing Director PT Global Informasi Bermutu. Pada tahun 2016, Angela menjadi Director PT Media Nusantara Citra, Tbk. Dua tahun berselang, Angela menjabat sebagai Managing Director PT. Rajawali Citra Televisi Indonesia (RCTI).Angela menikah dengan seorang pengusaha Michael Dharmajaya pada tahun 2012 di Bali. Dalam pemilihan umum legislatif Indonesia 2019, Angela maju sebagai caleg dari Perindo dengan Dapil Jatim I Surabaya-Sidoarjo. Pada 25 Oktober 2019, Presiden Joko Widodo menunjuknya sebagai Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.
Berita Terkait
No | Judul | Tanggal | Media | Action |
---|---|---|---|---|
66 | Perindo Gelar Mukernas, Angela Tanoesoedibjo Harap Pacu Militansi Kader Menangkan Pilkada | 31/7/2024 | iNews.id | Lihat Berita |
67 | Partai Perindo Ungkap Alasan Pilih Transformasi Jadi Tema Utama di Mukernas 2024 | 31/7/2024 | iNews.id | Lihat Berita |
68 | Megawati hingga Anies Baswedan Akan Ramaikan Mukernas Perindo | 31/7/2024 | Rmol.id | Lihat Berita |
69 | 3 Agenda Utama Dibahas di Mukernas Partai Perindo 2024 | 31/7/2024 | iNews.id | Lihat Berita |
70 | Perindo Makin Mantap Hadapi Pilkada 2024, Tuntaskan Nama-nama Cakada Awal Agustus | 31/7/2024 | iNews.id | Lihat Berita |