Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Magetan, Malang, Purwokerto
Kasus: kecelakaan
KA Malioboro Ekspres Tabrak 6 Motor di Magetan, Korban Meninggal 4-Luka Berat 3
Espos.id
Jenis Media: Jatim

Esposin, MAGETAN -- Kecelakaan yang melibatkan kereta api dan sejumlah sepeda motor kembali terjadi di area perlintasan ganda masuk Kelurahan Mangge, Kecamatan Barat, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Senin (19/5/2025) siang.
Dalam kecelakaan itu, Kereta Api Malioboro Ekspres relasi Purwokerto-Malang menabrak sebanyak enam sepeda motor yang melintas di perlintasan yang lokasinya dekat Stasiun Magetan.
Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, terdapat 6 sepeda motor yang mengalami kerusakan berat akibat peristiwa ini. Data sementara ada empat orang yang meninggal dunia dan tiga orang mengalami berat dalam kecelakaan ini.
Para korban langsung dilarikan ke RSAU dr. Efram Harsana Lanud Iswahjudi dan RSUD dr. Sayidiman Magetan.
Hingga saat, belum ada keterangan resmi dari pihak berwajib terkait jumlah pasti korban yang jatuh akibat kejadian ini.
Sentimen: neutral (0%)