Sentimen
Undefined (0%)
30 Des 2024 : 22.58
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Magetan

Dishub Magetan Andalkan Momen Akhir Tahun untuk Penuhi Target PAD Sektor Parkir

30 Des 2024 : 22.58 Views 15

Espos.id Espos.id Jenis Media: Jatim

Dishub Magetan Andalkan Momen Akhir Tahun untuk Penuhi Target PAD Sektor Parkir

Esposin, MAGETAN – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Magetan optimistis bisa mencapai target pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor parkir pada tahun ini. Hingga akhir 2024 ini, capaian PAD yang berhasil dikumpulkan dinas tersebut dari sektor parkir telah mencapai 98 persen dari target PAD sebesar Rp1,45 miliar.

Kepala Seksi (Kasi) Lalu Lintas Dishub Magetan, Ari Susilo, menyampaikan pihaknya dalam setahun terakhir mengelola lebih dari 136 titik parkir yang tersebar di 18 kecamatan yang ada di Magetan. Di sektor tempat khusus parkir, dia menyampaikan sudah 98 persen dari target.

“Ada 2 sektor, yang tempat khusus parkir kami mencatat sudah 98 persen tercapai. Akan kami genjot terus sampai besok, yang parkir tepi jalan kira-kira persentasenya sama,” ucapnya Senin (30/12/2024).

Rinciannya, parkir tepi jalan umum yang berjumlah 136 titik seperti tempat parkir di Pasar Barat, Kawedanan, dan Karangrejo mendapat target sebanyak Rp1,375 miliar. Namun, realisasinya di sektor tepi jalan sebanyak Rp1,274 miliar. Sedangkan untuk tempat parkir khusus seperti yang terdapat target PAD sektor parkir di Alun-alun Magetan sebanyak Rp75 juta. Sedangkan realisnya baru Rp73,8 juta.

Dia menyampaikan pihaknya akan mengoptimalkan potensi PAD di sektor parkir hingga Senin pukul 14.00 WIB atau saat momen akhir tahun 2024. 

“Akan terus kami genjot sampai besok jam 2 siang untuk yang parkir tepi jalan umum, dan untuk tempat parkir khusus besok sudah terpenuhi,” jelas dia.

Ari Susilo merinci bahwa dalam penentuan setoran di tiap titik parkir yang dikelola dinas perhubungan (Dishub) berbeda-beda, Dia mencontohkan parkir yang terdapat pada pertokoan nominalnya bergantung pada tingkat keramaian toko tersebut.

“Berbeda setorannya, seperti yang ada di depan pertokoan misalnya. Itu kita lihat dari ramai atau tidaknya toko tersebut, apabila ramai tentu nominal yang harus disetor juga berbeda dengan toko yang cenderung tidak terlalu ramai,” tambah dia.

Untuk tahun 2025 mendatang, pihaknya menyatakan belum mengetahui target PAD sektor retribusi parkir meningkat atau tetap. Dia mengaku bahwa untuk target PAD tahun depan masih dalam pembahasan dan belum disosialisasikan kepada dinasnya.

“Kita belum tahu untuk target PAD tahun depan bertambah, tetapi ya kira-kira nilainya tetap sama seperti tahun ini,” kata dia.

Sentimen: neutral (0%)