Sentimen
Positif (64%)
9 Des 2024 : 18.15
Partai Terkait

Jokowi Bertemu Lagi, Saleh: Ini Contoh Baik

9 Des 2024 : 18.15 Views 18

JPNN.com JPNN.com Jenis Media: Politik

Jokowi Bertemu Lagi, Saleh: Ini Contoh Baik

Minggu, 08 Desember 2024 – 08:42 WIB

Ketua Komisi VII DPR RI Fraksi PAN Saleh Partaonan Daulay. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay menanggapi pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden ketujuh RI Joko Widodo (Jokowi) di Jakarta, Jumat malam (7/12/2024).

Menurut Saleh, semua pihak diharapkan mengapresiasi pertemuan Prabowo dan Jokowi.

Dia menilai sikap kenegarawanan keduanya perlu dicontoh karena tetap menjaga silaturahmi walau dulu pernah dua periode bertanding dalam pilpres.

"Ini contoh yang baik. Mereka sudah mencontohkan bagaimana berkompetisi, lalu berkolaborasi, dan terakhir bersinergi. Tidak semua bisa melakukan hal seperti ini, apalagi keduanya berasal dari didikan partai politik yang berbeda," ujar Saleh, Sabtu (8/12/204).

Menurut Saleh, di luar negeri, kolaborasi biasanya hanya bisa dilakukan kalau satu partai saja. JIka beda partai, biasanya beda pandangan.

"Tidak jarang ada kritik dan bahkan intrik dan manuver. Nah, Prabowo dan Jokowi ini justru tetap akrab dan sangat bersahabat," tuturnya.

Saleh Daulay mengatakan melihat pertemanan kedua pemimpin itu membuat banyak orang senang.

"Tentu pasti saling mendukung. Baik ide, gagasan, maupun kritikan konstruktif," ujar mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah itu.

Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay menilai pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Jokowi merupakan contoh baik. Begini maksudnya.

-

Sentimen: positif (64%)