Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Hasil Pilkada 2024: Andika-Hendi Menang di TPS Respati Ardi di Laweyan Solo
Espos.id Jenis Media: Solopos
Esposin, SOLO -- Pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur (cagub-cawagub) nomor urut 1 Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Andika-Hendi) unggul atas pasangan nomor urut dua Ahmad Luthfi-Taj Yasin berdasarkan hasil penghitungan suara Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2024 di tempat pemungutan suara (TPS) TPS 008 Kelurahan Bumi, Laweyan, Solo, Rabu (27/11/2024).
Sebagai informasi, TPS 008 Bumi, Laweyan, merupakan TPS tempat calon wali kota Solo nomor urut 2, Respati Ardi. Dari pantauan Espos, berdasarkan hasil penghitungan suara oleh petugas KPPS TPS 008 Bumi, Laweyan, pasangan Andika-Hendi memperoleh 144 suara. Sedangkan pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin memperoleh 92 suara.
Adapun total suara sah sebanyak 236 suara, kemudian suara tidak sah sejumlah 15 suara. Petugas KPPS TPS 008 Bumi baru menyelesaikan penghitungan suara untuk pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng. Sementara untuk penghitungan suara pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo belum dimulai hingga berita diunggah.
Diberitakan sebelumnya, Cawali Solo nomor urut 2, Respati Ardi, mencoblos di Pilkada 2024 di TPS 008 Bumi, Laweyan, Solo. Dia mengenakan kemeja putih dengan bawahan sarung batik saat mencoblos, Rabu (27/11/2024).
Respati yang terdaftar di DPT nomor 222 datang di TPS ditemani istrinya, Venessa Winastesia, pada pukul 09.48 WIB, untuk menyalurkan hak pilih mereka dalam Pilkada 2024. Istri Respati mengenakan kemeja putih dengan kombinasi jilbab dan bawahan berwarna krem.
Kedatangan Respati dan istri disambut sejumlah warga setempat yang hadir di TPS. Mereka juga menyempatkan diri menyalami warga. Respati mengatakan alasan memakai sarung saat pencoblosan karena merasa adem dan senang memakai sarung. "Enggak ada makna tertentu, karena memang senang pakai sarung," kata dia saat ditemui awak media seusai mencoblos.
TPS 008 bertempat di Gedung TK Amanah Ummah Jagalan RT 003/RW 005 Bumi, Laweyan, Solo. Total ada 345 pemilih dalam DPT TPS tersebut.
Sentimen: neutral (0%)