Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Karanganyar
Tokoh Terkait
Juliyatmono
Puluhan Warga Antar Ilyas Mencoblos di TPS 007 saat Pilkada Karanganyar 2024
Espos.id Jenis Media: Solopos
Esposin, KARANGANYAR - Calon Bupati (Cabup) Karanganyar Pilkada 2024, Nomor Urut 01, Ilyas Akbar Almadani mencoblos di TPS 07 Ngijo, Kecamatan Tasikmadu pada Rabu (27/11/2024).
Ilyas datang ke TPS dengan didampingi orangtuanya yang merupakan mantan Bupati Karanganyar dua periode, Juliyatmono. Puluhan warga setempat juga ikut mengantarkan Ilyas bersama-sama ke TPS.
Berdasarkan pantauan Espos, Ilyas bersama istrinya, Putri Rifqi Marindatama sekitar pukul 08.19 WIB keluar dari kediamannya di Pokoh. Ilyas kemudian berjalan menuju ke kediaman orangtua yang merupakan , hanya berjarak 30 meter.
Ilyas selanjutnya bersama-sama orang tua didampingi puluhan warga setempat menuju TPS. Putra mantan Bupati Karanganyar dua periode, Juliyatmono ini menargetkan kemenangan dalam Pilkada Karanganyar.
Ilyas mengatakan sebelum melakukan pencoblosan lebih dulu sungkem ke kedua orangtuanya dan melakukan doa bersama hingga subuh tadi. Ilyas mengatakan sungkem dan doa bersama dilakukan agar kontestasi Pilkada Karanganyar yang digelar berjalan lancar dan aman. Selain itu tentunya meminta agar Ilyas yang berpasangan dengan Tri Haryadi dapat memenangkan Pilkada 2024 Karanganyar.
"Ya tadi saya sungkem minta doa ke orang tua dulu. Mudah-mudahan menang," kata Ilyas.
Kontestasi Pilkada Karanganyar ini merupakan kali pertama diikuti Ilyas Akbar Almadani. Hal ini pengalaman politik berharga baginya. Pasangan Ilyas dan Tri Haryadi diusung empat parpol peraih kursi DPRD. Di antaranya Partai Golkar dengan 9 kursi, Demokrat 5 kursi, PKB 5 kursi dan PAN 2 kursi, jumlah keseluruhan ada 21 kursi. Selain itu mendapat dukungan dari parpol non parlemen seperti Partai Ummat, Partai Garuda, PKN, Partai Gelora, Partai Prima, Partai Bulan Bintang, Partai Buruh dan PSI.
Pasangan nomor urut 02 ini memiliki tujuh program terbaiknya untuk membangun Kabupaten Karanganyar kedepan. Tujuh program itu dimulai dari pemberdayaan perekonomian masyarakat, dengan cara memberikan bantuan modal UMKM berbasis RW. Lalu, akselerasi pembangunan infrastruktur menyeluruh dan fasilitas publik yang nyaman baik dan bagus. Kemudian, peningkatan kualitas pendidikan, mulai dari jenjang SD, SMP, pendidikan non formal.
"Kita berikan akses kartu Karanganyar unggul untuk keluarga tidak mampu semua warga masyarakat Karanganyar, biar bisa kuliah gratis di Kabupaten Karanganyar," ujarnya.
Selain itu, lanjut Ilyas, peningkatan kualitas internet di masing-masing desa, dengan memberikan wifi gratis, juga percepatan pembangunan desa, melalui peningkatan ADD Desa. Selanjutnya, peningkatan kualitas keagamaan, toleransi antar umat beragama, sosial budaya, Pemuda Olahraga. Di bidang pertanian akan dibangunkan 1.000 sumur se-Kabupaten Karanganyar, untuk mengantisipasi air yang kekurangan.
"Ada reformasi birokrasi dan tata kelola pemerintahan berbasis sistem merit prestasi, dan memperkuat perlindungan disabilitas dan tenaga kerja baik dalam artian adalah buruh kita pertahankan, kita perkuat," ujarnya.
Kemudian program ketujuh menjamin kelestarian lingkungan hidup dan sumber daya alam, kita kelola sampah berbasis integrasi di masing-masing desa. Di dalam visi bersama memajukan Karangannyar ini, Ilyas mengatakan semangatnya adalah sesuai dengan filosofi Raden Mas Said yaitu tiji tibeh, mukti siji mukti kabeh.
Sentimen: neutral (0%)