Sentimen
Undefined (0%)
23 Nov 2024 : 07.39

Tinjau RS Kardiologi Emirates Indonesia di Solo, Menkes: Selesai Satu Bulan Lagi

23 Nov 2024 : 07.39 Views 3

Espos.id Espos.id Jenis Media: Solopos

Tinjau RS Kardiologi Emirates Indonesia di Solo, Menkes: Selesai Satu Bulan Lagi

Esposin, SOLO-Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menggelar serangkaian kunjungan ke berbagai tempat di Solo. Salah satunya ialah Rumah Sakit Kardiologi Emirates Indonesia (RS KEI) di Kentingan, Jebres, Solo, pada Sabtu (23/11/2024) siang.

Dalam kesempatan itu, Menteri Budi didampingi oleh isterinya, Ida Rachmawati. Selain itu, tampak pula Pjs Wali Kota Solo, Dhoni Widianto; Sekretaris Daerah (Sekda) Solo, Budi Murtono; serta jajaran pelaksana RS KEI.

Menteri Budi meninjau perkembangan pembangunan rumah sakit hibah Pemerintah Uni Emirat Arab itu dari ruang ke ruang hingga ke lantai tiga bangunan.

Di sela-sela kunjungan itu, Menteri Budi dan isteri menyempatkan bermain piano yang ada di aula rumah sakit. Sang isteri memainkan salah satu magnum opus-nya Beethoven, Fur Elise. Sementara, Menteri Budi sempat memainkan salah satu magnum opus-nya Mozart, Turkish March.

Ditemui oleh awak media seusai meninjau Rumah Sakit Kardiologi Emirates Indonesia tersebut, Menteri Budi menyampaikan bahwa RS KEI akan rampung dikerjakan paling lambat satu bulan sejak tinjauannya tersebut.

“Kami lihat di sini, kalau dari sisi infrastruktur [RS KEI] ini akan beres sekitar satu bulan, ya, paling lama,” kata Menteri Budi di RS KEI, Sabtu (23/11/2024) siang.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa ada hal yang lebih penting, yakni penyiapan dokter dan perawat untuk RS KEI. Menteri Budi mengaku terkait hal itu pihaknya telah mengupayakan agar mendatangkan dokter dan perawat yang berpengalaman dari Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Sardjito Jogjakarta.

“Nanti, dokter-dokter dan perawatnya juga dari RSUP Dr. Sardjito kita pindah ke sini [RS KEI]. Karena saya juga enggak mau mencari dokter baru, nanti dapatnya dokter tidak berpengalaman atau praktiknya sudah kebanyakan di berbagai tempat,” jelasnya.

Karena itu, dari sisi dokter dan perawat yang akan praktik di RS KEI, Menteri Budi menargetkan paling lama tiga bulan sejak kunjungannya itu.

Sementara itu, saat ditanya perihal pengelolaan RS KEI, Menteri Budi menjelaskan bahwa akan dikelola langsung oleh Kementerian Kesehatan selama dua tahun. “Dengan begitu, pelayanannya nanti bisa langsung dimulai dan efektif,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Sekda Solo Budi Murtono menjelaskan bahwa pihaknya pun akan menargetkan rampungnya pengerjaan proyek RS KEI itu sebulan sejak hari itu. “Progres ini [RS KEI] hampir 100 persen, kurang sedikit. Ya, targetnya satu bulan lagi selesai,” kata Sekda Budi.

Sekda Budi juga menjelaskan bahwa rangkaian agenda dari Menteri Budi selama di Solo ini ada di beberapa tempat dalam sehari. “Tadi pagi di Alila Hotel, terus meninjau beberapa puskesmas yang ada di Solo, dan ini meninjau rumah sakit kardiologi, serta nanti meninjau RS Fatmawati. Rangkaian itu dilakukan Menteri Budi untuk memastikan kesiapan layanan kesehatan yang ada di Solo,” terangnya.

Selain itu, ia menjelaskan bahwa RS KEI sendiri akan di kelola Kemenkes RI, dan terkait detail teknis pelaksanaannya, pihaknya belum mengetahui dengan pasti. “Jadi kami masih harus menunggu ya bagaimana nantinya,” jelasnya.

 

Sentimen: neutral (0%)