Sentimen
Undefined (0%)
26 Nov 2024 : 04.36

Paslon Pilkada 2024 di Banten, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur

26 Nov 2024 : 04.36 Views 3

Espos.id Espos.id Jenis Media: News

Paslon Pilkada 2024 di Banten, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur

Esposin, SOLO — Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 bakal berlangsung besok 27 November dan berikut nama pasangan calon (Paslon) peserta di 4 provinsi di Pulau Jawa, yakni Banten, Jawa Barat (Jabar), Jawa Tengah (Jateng), dan Jawa Timur (Jatim).

Untuk Pilkada Banten 2024, Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten akan diikuti oleh dua paslon, yakni, Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi di nomor urut 01 dan Andra Soni-Dimyati Natakusumah di nomor urut 02.

Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi diusung oleh koalisi PDIP dan Partai Golkar, serta lima partai nonparlemen lainnya, sedangkan Andra Soni-Dimyati Natakusumah mendapat dukungan dari Partai Gerindra, Partai NasDem, dan sejumlah partai lain.

Sedangkan Pilkada DKI Jakarta 2024 diikuti oleh tiga Paslon, yakni di nomor 01 ada Ridwan Kamil-Suswono, nomor urut 02 Dharma Pongrekun dan Kun Wardana Abiyoto, dan nomor urut 03 Pramono Anung-Rano Karno.

RK-Suswono diusung oleh Partai Gerindra, PKS, Golkar, Demokrat, NasDem, PSI, PKB, Gelora, dan PBB. Kemudian, Perindo, PAN, PPP, PKN, Prima, serta Garuda.

Sedangkan Pramono Anung-Rano Karno diusung PDIP. Kemudian Dharma Pongrekun-Kun Wardana adalah pasangan jalur independen atau perseorangan.

Kemudian, Pilkada Jawa Barat 2024, ada empat paslon Gubernur dan calon Wakil Gubernur, yakni Acep Adang Ruhiat-Gitalis Dwinatarina pada nomor urut 01, Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja di nomor urut 02, Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie di nomor urut 03, dan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan pada nomor urut 04.

Paslon Acep-Gita diusung oleh PKB. Pasangan Jeje-Ronal diusung PDIP. Kemudian, pasangan Syaikhu-Ilham diusul Partai NasDem, PKS, dan PPP. Dan, pasangan Dedi-Erwan diusul oleh Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PAN, dan PSI.

Sementara, Pilkada Jawa Tengah 2024 diikuti oleh dua Paslon, yakni di nomor urut 01 Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi yang diusung oleh satu partai yaitu PDI Perjuangan.

Kemudian, paslon Ahmad Luthfi dan Taj Yasin di nomor urut 02 yang diusung PAN, PSI, Demokrat, NasDem, PKS, PKB, Golkar, PPP, dan Gerindra.

Untuk Pilkada Jawa Timur 2024, diikuti oleh 3 paslon, di mana ketiga calon gubernurnya adalah seorang Srikandi atau perempuan.

Paslon Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim di nomor urut 01, kemudian Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto meraih nomor urut 02, dan Tri Rismaharini dan KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans pada nomor urut 03.

Luluk-Lukmanul didukung oleh satu partai yaitu PKB, Khofifah-Emil didukung oleh 14 partai politik yaitu Partai NasDem, PKS, PAN, Golkar, Gerindra, PPP, Demokrat, Perindo, PKN, Partai Buruh, Partai Garuda, PBB, PSI, dan Partai Gelora Indonesia, sementara Risma-Gus Hans diusung oleh PDI Perjuangan.

Sentimen: neutral (0%)