Sentimen
Positif (99%)
25 Nov 2024 : 05.42
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

KPU Kapuas distribusikan logistik pilkada untuk lima kecamatan terjauh

25 Nov 2024 : 12.42 Views 17

Elshinta.com Elshinta.com Jenis Media: Politik

KPU Kapuas distribusikan logistik pilkada untuk lima kecamatan terjauh
Ketua KPU Kabupaten Kapuas Deden Firmansyah bersama forkopimda setempat secara resmi mendistribusikan logistik Pilkada 2024 untuk lima kecamatan terjauh di Kuala Kapuas, Kalimantan Tengah, Sabtu (23/11/2024). ANTARA/All Ikhwan KPU Kapuas distribusikan logistik pilkada untuk lima kecamatan terjauh Dalam Negeri    Editor: Calista Aziza    Minggu, 24 November 2024 - 12:00 WIB

Elshinta.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, mendistribusikan logistik dan surat suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 untuk lima kecamatan terjauh.

"Distribusi untuk lima kecamatan terjauh, tersebar 56 desa dan 120 tempat pemungutan suara (TPS)," kata Ketua KPU Kabupaten Kapuas Deden Firmansyah di Kuala Kapuas, Minggu.

Menurut dia, jumlah surat suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas serta Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng untuk lima kecamatan tersebut sebanyak 86.442, yang terbagi 43.221 surat suara Pilkada Kapuas serta 43.221 surat suara Pilkada Kalteng.

"Distribusi logistik ini merupakan bagian penting dari tahapan pilkada, terutama bagi daerah-daerah terpencil yang membutuhkan waktu lebih lama dalam pengiriman," katanya.

Deden menyebutkan lima dari sembilan kecamatan yang menjadi fokus distribusi awal adalah Kecamatan Kapuas Hulu, Timpah, Mandau Talawang, Pasak Talawang, dan Kapuas Tengah. Wilayah-wilayah ini memiliki aksesibilitas yang cukup menantang seperti jalur darat yang sulit ditempuh.

Logistik yang didistribusikan mencakup surat suara, kotak suara, alat tulis, hingga perlengkapan pendukung lainnya. Pengiriman logistik itu dengan pengawalan ketat dari aparat kepolisian untuk menjamin keamanan logistik hingga tiba di lokasi tujuan.

Selain itu, KPU juga bekerja sama dengan panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan pihak terkait untuk memastikan logistik diterima dalam kondisi baik dan tepat waktu.

"Distribusi logistik ini adalah langkah krusial untuk memastikan setiap warga di Kabupaten Kapuas, termasuk di daerah terpencil, dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik," katanya.

KPU juga mengimbau seluruh petugas di lapangan untuk tetap menjaga integritas dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas guna mendukung suksesnya Pilkada 2024.

Dengan distribusi ini, dia berharap seluruh tahapan pemilihan berjalan lancar, transparan, dan demokratis.

"Estimasi distribusi sesuai dengan jadwal, mulai Minggu hingga 25 November 2024. Harapan kami semoga distribusi ini berjalan lancar dan tidak ada kendala," ucap Deden.

Pada kesempatan itu KPU Kapuas juga mengingatkan kembali kepada seluruh tim pasangan calon untuk dapat melepas alat peraga kampanye (APK).

"Kami sudah melayangkan surat kepada seluruh tim pasangan calon untuk melepas menjelang masa tenang, mulai Minggu, 24 November 2024," kata Deden Firmansyah.

Sumber : Antara

Sentimen: positif (99.6%)