Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Bali United, Borneo FC, Dewa United, Persebaya
Kab/Kota: Biak, Bogor
Tokoh Terkait
Dewa United Menang Tipis dari Bali United Berkat Gol Egy VM, Cek Klasemen Liga 1
JPNN.com Jenis Media: Regional
Sabtu, 23 November 2024 – 21:28 WIB
Gelandang Dewa United Hugo Gomez berduel dengan penyerang sayap Bali United Irfan Jaya di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (23/11). Foto: Media Bali United
bali.jpnn.com, BOGOR - Bali United gagal keluar dari periode negatif saat melawan tuan rumah Dewa United pada laga pekan ke-11 Liga 1 2024-2025 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (23/11).
Mengusung ambisi kembali meraih kemenangan, Bali United takluk dari Dewa United dengan skor 0 – 1.
Gol tunggal Dewa United dicetak penyerang sayap Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri pada menit ke-72.
Ini menjadi kekalahan kedua Bali United di bulan November 2024 setelah pada laga pekan ke-10 kalah dari tuan rumah PSBS Biak.
Kekalahan ini tidak mengubah peringkat Bali United di klasemen Liga 1.
Bali United masih menempati peringkat keempat Liga 1 dengan 20 poin, hasil dari enam kali menang, dua kali seri dan tiga kali kalah.
Bali United berjarak empat poin dari Persebaya yang memuncaki klasemen Liga 1, tiga poin dari Persib dan satu poin dari Borneo FC.
Dewa United yang sebelumnya berada di peringkat ke-12 dengan 11 poin, kini merangkak ke posisi 11 dengan 14 poin, hasil dari tiga kali menang, lima kali seri dan tiga kali kalah.
Bali United gagal keluar dari periode negatif saat melawan tuan rumah Dewa United pada laga pekan ke-11 Liga 1 2024-2025 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News
Sentimen: negatif (97.7%)