Sentimen
Netral (78%)
22 Nov 2024 : 01.28
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Persebaya, Persija Jakarta

Kab/Kota: Kemayoran, Surabaya

Lawan Persija, Paul Munster Yakin Persebaya Siap Tanpa Motivasi Tambahan

JPNN.com JPNN.com Jenis Media: Regional

22 Nov 2024 : 01.28
Lawan Persija, Paul Munster Yakin Persebaya Siap Tanpa Motivasi Tambahan

Kamis, 21 November 2024 – 17:32 WIB

Pelatih Persebaya Paul Munster (kanan) bersama kapten tim Bruno Moreira (kiri) memberikan penjelasan kepada awak media saat konferensi pers di kantor pemasaran Persebaya Surabaya, Kamis (21/11). ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Paul Munster menyatakan timnya tak membutuhkan motivasi tambahan untuk menghadapi Persija Jakarta dalam laga klasik pekan ke-11 Liga 1n Indonesia. 

Menurutnya, para pemain sudah paham betul apa yang harus dilakukan ketika melawan tim sekelas Macan Kemayoran.

"Saya rasa tidak perlu banyak yang saya katakan. Pemain sudah tahu bahwa mereka akan melawan tim yang bagus. Sebagai profesional, ini yang mereka inginkan—bermain di hadapan ribuan suporter dengan lawan yang kuat," ucap Munster saat konferensi pers di kantor pemasaran Persebaya, Kamis (21/11).

Munster mengatakan laga melawan tim besar seperti Persija justru menjadi peluang bagi pemainnya untuk menunjukkan kualitas dan meningkatkan performa di masa mendatang.

"Melawan tim sekelas Persija bisa menjadi pemicu untuk meningkatkan permainan mereka. Jadi, bagi saya, motivasi sudah ada dalam diri mereka sendiri. Tugas saya hanya mempersiapkan tim agar bisa meraih kemenangan," tutur pelatih asal Irlandia itu.

Munster mengakui Persija adalah klub besar dengan sejumlah pemain bertalenta, termasuk beberapa yang memperkuat tim nasional, seperti Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri.

"Saya tahu ada Ridho dan Ferarri yang baru saja dipanggil timnas, tetapi kami juga punya pemain yang bermain di timnas, seperti Rashid. Semua pemain ingin tampil maksimal di laga ini," ujarnya.

Namun, kata dia, kehadiran pemain-pemain timnas justru mempererat persaingan di skuad. Setiap pemain terus berjuang untuk merebut tempat di lineup utama.

Laga melawan Persija menjadi kesempatan Persebaya untuk menunjukkan kualitas pemain di lapangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

Sentimen: netral (78%)