Sentimen
15 Nov 2024 : 04.03
Pengertian Mutasi Rekening, Manfaat, dan Contohnya
15 Nov 2024 : 11.03
Views 3
Medcom.id Jenis Media: Ekonomi
Jakarta: Mutasi rekening mungkin sudah tidak asing lagi bagi kamu. Tapi, sebenarnya apa itu mutasi rekening, apa manfaatnya, dan bagaimana contohnya?
Secara sederhana, mutasi rekening adalah catatan yang mencatat setiap aktivitas dalam rekening bank, mulai dari setoran hingga pengeluaran. Mutasi rekening berfungsi untuk memberikan informasi lengkap mengenai transaksi yang terjadi dalam rekeningmu.
Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan berikut ini agar kamu bisa memahami apa itu mutasi rekening, manfaatnya, dan contohnya, dilansir laman CIMB Niaga.
Apa itu mutasi rekening
Mutasi rekening bank adalah daftar semua transaksi yang terjadi di rekeningmu, seperti uang yang masuk dan keluar. Dengan cek mutasi, kamu bisa melihat riwayat lengkap transaksi di rekening tabunganmu.
Layanan ini disediakan oleh bank untuk memudahkan nasabah memantau keuangan. Mutasi rekening juga disebut rekening koran atau buku tabungan dan sering dipakai sebagai bukti transaksi.
Manfaat mutasi rekening
Mutasi rekening punya beberapa manfaat penting, seperti: Bukti transaksi. Mutasi rekening bisa digunakan sebagai bukti pembayaran, misalnya saat kamu beli barang online dan sudah bayar. Syarat pengajuan. Mutasi rekening juga diperlukan saat mengajukan visa atau pinjaman, seperti KPR, untuk membantu bank melihat kondisi keuanganmu. Pentingnya cek mutasi rekening
Bagi nasabah bank, penting untuk mengecek mutasi rekening secara berkala agar dapat memantau aliran transaksi pada rekening tersebut. Selain itu, ada pula beberapa manfaat cek mutasi rekening secara rutin sebagai berikut:
Dengan mengecek mutasi rekening secara rutin, kamu bisa mengetahui kondisi keuangan dan dapat mengontrolnya dengan baik. Cek mutasi ini bisa kamu lakukan dengan lebih mudah melalui aplikasi mobile banking atau aplikasi pendukung lainnya yang disediakan oleh pihak bank.
Dengan begitu, kamu bisa mengontrol dana yang masuk dan keluar secara berkala sehingga bisa mengetahui kondisi keuangan dengan lebih baik.
Ingin mengatur pemasukan dan pengeluaran dengan lebih baik? Saatnya kamu mengecek mutasi secara berkala. Sebenarnya ada banyak cara untuk mengatur anggaran, misalnya dengan membedakan antara rekening tabungan dengan rekening kebutuhan sehari-hari.
Namun, jika kamu hanya memiliki satu rekening, kamu bisa memanfaatkan cek mutasi secara rutin sebagai cara untuk mengatur berapa dana yang sudah kamu keluarkan dalam rentang periode yang telah ditentukan.
Cek mutasi secara berkala juga dapat membantu kamu untuk menghindari transaksi mencurigakan yang mungkin saja terjadi. Dari riwayat yang muncul di mutasi tersebut, kamu bisa tahu ke mana saja dana yang kamu keluarkan karena di dalamnya tertera nomor rekening tujuan.
Jika kamu tidak mengecek mutasi secara berkala, kemungkinan besar kamu tidak tahu riwayat dana yang masuk dan keluar dalam rentang periode tertentu.
Dengan mengetahui pengertian, manfaat, dan contoh mutasi rekening, kamu bisa lebih memahami pentingnya fitur ini dalam kehidupan keuangan sehari-hari.
Mutasi rekening tidak hanya membantu kamu memantau transaksi yang terjadi di rekening, tetapi juga berguna sebagai bukti pembayaran dan syarat pengajuan berbagai kebutuhan, seperti visa atau pinjaman. Jadi, pastikan untuk rutin mengecek mutasi rekening agar selalu tahu kondisi keuanganmu. (Nanda Sabrina Khumairoh)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan follow Channel WhatsApp Medcom.id
Secara sederhana, mutasi rekening adalah catatan yang mencatat setiap aktivitas dalam rekening bank, mulai dari setoran hingga pengeluaran. Mutasi rekening berfungsi untuk memberikan informasi lengkap mengenai transaksi yang terjadi dalam rekeningmu.
Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan berikut ini agar kamu bisa memahami apa itu mutasi rekening, manfaatnya, dan contohnya, dilansir laman CIMB Niaga.
Apa itu mutasi rekening
Mutasi rekening bank adalah daftar semua transaksi yang terjadi di rekeningmu, seperti uang yang masuk dan keluar. Dengan cek mutasi, kamu bisa melihat riwayat lengkap transaksi di rekening tabunganmu.
Layanan ini disediakan oleh bank untuk memudahkan nasabah memantau keuangan. Mutasi rekening juga disebut rekening koran atau buku tabungan dan sering dipakai sebagai bukti transaksi.
Manfaat mutasi rekening
Mutasi rekening punya beberapa manfaat penting, seperti: Bukti transaksi. Mutasi rekening bisa digunakan sebagai bukti pembayaran, misalnya saat kamu beli barang online dan sudah bayar. Syarat pengajuan. Mutasi rekening juga diperlukan saat mengajukan visa atau pinjaman, seperti KPR, untuk membantu bank melihat kondisi keuanganmu. Pentingnya cek mutasi rekening
Bagi nasabah bank, penting untuk mengecek mutasi rekening secara berkala agar dapat memantau aliran transaksi pada rekening tersebut. Selain itu, ada pula beberapa manfaat cek mutasi rekening secara rutin sebagai berikut:
1. Membantu mengetahui kondisi keuangan
Dengan mengecek mutasi rekening secara rutin, kamu bisa mengetahui kondisi keuangan dan dapat mengontrolnya dengan baik. Cek mutasi ini bisa kamu lakukan dengan lebih mudah melalui aplikasi mobile banking atau aplikasi pendukung lainnya yang disediakan oleh pihak bank.
Dengan begitu, kamu bisa mengontrol dana yang masuk dan keluar secara berkala sehingga bisa mengetahui kondisi keuangan dengan lebih baik.
2. Mengatur anggaran lebih baik
Ingin mengatur pemasukan dan pengeluaran dengan lebih baik? Saatnya kamu mengecek mutasi secara berkala. Sebenarnya ada banyak cara untuk mengatur anggaran, misalnya dengan membedakan antara rekening tabungan dengan rekening kebutuhan sehari-hari.
Namun, jika kamu hanya memiliki satu rekening, kamu bisa memanfaatkan cek mutasi secara rutin sebagai cara untuk mengatur berapa dana yang sudah kamu keluarkan dalam rentang periode yang telah ditentukan.
3. Mengantisipasi adanya transaksi mencurigakan
Cek mutasi secara berkala juga dapat membantu kamu untuk menghindari transaksi mencurigakan yang mungkin saja terjadi. Dari riwayat yang muncul di mutasi tersebut, kamu bisa tahu ke mana saja dana yang kamu keluarkan karena di dalamnya tertera nomor rekening tujuan.
Jika kamu tidak mengecek mutasi secara berkala, kemungkinan besar kamu tidak tahu riwayat dana yang masuk dan keluar dalam rentang periode tertentu.
Dengan mengetahui pengertian, manfaat, dan contoh mutasi rekening, kamu bisa lebih memahami pentingnya fitur ini dalam kehidupan keuangan sehari-hari.
Mutasi rekening tidak hanya membantu kamu memantau transaksi yang terjadi di rekening, tetapi juga berguna sebagai bukti pembayaran dan syarat pengajuan berbagai kebutuhan, seperti visa atau pinjaman. Jadi, pastikan untuk rutin mengecek mutasi rekening agar selalu tahu kondisi keuanganmu. (Nanda Sabrina Khumairoh)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan follow Channel WhatsApp Medcom.id
(AHL)
Sentimen: positif (98.5%)