Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Jasa Marga
Kab/Kota: bandung
Kasus: kecelakaan
Ngeri! Laka Beruntun di Tol Cipularang, Mobil Bertumpuk hingga Terdengar Jerit Penumpang
JabarEkspress.com Jenis Media: News
JABAR EKSPRES – Kecelakaan lalu lintas beruntun terjadi di ruas Tol Cipularang KM 92 arah Jakarta pada Senin sore (11/11). Sejumlah video amatir beredar di media sosial. Dari salah satu video itu, terlihat tumpukan kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini.
Di sekitar lokasi kejadian, ada suara tangisan dan rintihan yang terdengar dari beberapa korban, terutama perempuan. Selain itu, satu mobil juga dilaporkan masuk ke jalur sebaliknya, yaitu jalur dari arah Jakarta menuju Bandung.
“Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun,” jerit penumpang yang syok dengan kejadian tersebut.
Saat ini, para petugas juga ambulans dan mobil derek milik Jasa Marga sudah tiba di lokasi untuk membantu proses evakuasi dan membersihkan lokasi kejadian. Jalur menuju Jakarta yang terkena dampak kecelakaan ditutup sementara untuk memfasilitasi evakuasi dan perbaikan.
Saat ini Petugas Representative Office 3 Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) melalui Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) dan Kepolisian dilengkapi dengan ambulance, derek dan rescue telah berada di lokasi kejadian dan melakukan pengaturan yang dibutuhkan. Sebagai upaya mengurai kepadatan, pengguna jalan dari Bandung arah Jakarta yang akan melintas, dialihkan keluar melalui Gerbang Tol (GT) Cikamuning di KM 116 dan masuk Kembali melalui GT Jatiluhur di KM 84.
Hingga berita ini dibuat, belum ada keterangan resmi terkait korban dan penyebab kecelakaan.
Sentimen: negatif (98.1%)