Mendikti: LPDP Sedang Ditata Ulang untuk Tunjang Program Prabowo Nasional 6 November 2024
6 Nov 2024 : 22.05
Views 3
Kompas.com Jenis Media: Nasional
Mendikti: LPDP Sedang Ditata Ulang untuk Tunjang Program Prabowo
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
- Menteri Riset, Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi,
Satryo Soemantri Brodjonegoro
, menyebut bahwa program
beasiswa
dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (
LPDP
) akan ditata ulang menyesuaikan program prioritas Presiden
Prabowo
Subianto.
Hal ini disampaikan dalam rapat kerja yang turut menghadirkan Kementrian Riset, Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Rabu (6/11/2024).
"LPDP memang dalam proses untuk penataan kembali, memastikan bahwa program LPDP itu menunjang program pemerintah yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo," kata Satryo dalam rapat tersebut.
"Untuk pencapaian swasembada pangan, swasembada energi, ketersediaan air, dan hilirisasi untuk membangun Indonesia mencapai ekonomi 8 persen pertumbuhannya dan mencapai tujuan pembangunan pada tahun 2029," sambungnya.
Satryo kembali menegaskan hal yang sama ketika dikonfirmasi wartawan selepas rapat dengan Komisi X.
Ia tak menjawab secara tegas apakah itu berarti LPDP hanya akan berfokus pada beasiswa program studi sains dan teknologi (saintek).
"Yang utama itu, kemudian dalam bidang lain kalau ada yang menonjol dan patut didanai, kita danai," kata dia.
Satryo juga menyebut bahwa kelonggaran agar penerima beasiswa LPDP tak perlu buru-buru pulang ke Tanah Air tak perlu dikaji kembali, sepanjang ia bukan penerima beasiswa yang berasal ikatan dinas.
"Yang dikaji ulang itunya, bagaimana kita memastikan yang didanai itu yang sesuai dengan program pemerintah, Kabinet Merah Putih," tegasnya.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: positif (84.2%)