Sentimen
Positif (99%)
1 Agu 2023 : 09.09
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Yamaha, Mitsubishi

Event: GIIAS 2020

Dua Hal Ini di The New SUV  Belum Pernah Ada di Mobil Mitsubishi Sebelumnya

1 Agu 2023 : 09.09 Views 2

Republika.co.id Republika.co.id Jenis Media: Otomotif

Dua Hal Ini di The New SUV  Belum Pernah Ada di Mobil Mitsubishi Sebelumnya

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA – Mitsubishi Motors Corporation (Mitsubishi Motors) memperkenalkan desain eksterior dari model “The New SUV” andalannya dalam kegiatan media preview di Jakarta, Senin (31/7/2023). 

SUV andalan baru Mitsubishi ini akan diluncurkan di di hari pertama GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 20231, Kamis (10/8/2023).

President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI)  Atsushi Kurita mengatakan ada dua hal penting di The New SUV yang belum pernah ada di mobil-mobil Mitsubsihi sebelumnya. 

Yang pertama, The New SUV akan memiliki empat drive modes  yakni normal, wet, gravel, dan mud  yang dapat dipilih sesuai dengan kondisi jalan yang sedang dilalui. “Mode wet baru dikembangkan di The New SUV dan belum ada mobil Mitsubishi sebelumnya,’’ kata Atsushi Kurita.

Ia mengatakan mode wet dikembangkan untuk konsumen yang tinggal di wilayah dengan frekuensi hujan yang sering, terutama di ASEAN, untuk meminimalisir kemungkinan kehilangan pengendalian, bebas khawatir dari jalan dengan kondisi banjir yang datang tiba-tiba akibat hujan lebat. 

Yang kedua, The New SUV akan memiliki Dynamic Sound Yamaha Premium. Atsushi Kurita mengatakan Mitsubsihi Motors Corporation dan Yamaha Corporation berkolaborasi untuk membuat sebuah sound system premium baru yang akan diadopsi untuk pertama kalinya di model The New SUV. “Sound system ini akan menambah keseruan dan kenyamanan ruang dengan kualitas suara premium di dalam kabin,” ucapnya.

Atsushi Kurita mengatakan berdasarkan konsep desain “Silky & Solid”, The New SUV memiliki desain SUV autentik yang stylish dan kokoh juga menggabungkan keanggunan dan ketangguhan, sehingga mewujudkan gaya yang menciptakan kehadiran berwibawa dalam pemandangan dari kota-kota ASEAN hingga alam bebas yang luar biasa. 

Bagian atas bodi mobil mengekspresikan kehalusan selembut sutra dengan atap mengambang dan permukaan ramping yang dimulai dari lambang tiga berlian di bagian depan dan mengalir di sepanjang sisi samping ke belakang. Bagian bawah bodi mengadopsi proporsi SUV yang kokoh dan bertenaga – spatbor yang kekar mengekspresikan kelincahan seorang atlet, sementara ground clearance terbaik di kelasnya sebesar 222 mm4 yang dipadukan dengan roda 18 inci, dan ban berdiameter besar meningkatkan pengendalian di jalan yang kasar. 

Di bagian depan, wajah Dynamic Shield telah berevolusi sejalan dengan konsep desain. Di sini, desain yang terdiri dari bumper kiri dan kanan serta pelindung bumper bawah yang melindungi grille depan yang melambangkan performa powertrain , dipadukan secara tiga dimensi untuk menciptakan wajah depan yang sporty dengan kesan mendalam. 

Lampu LED daytime running menggabungkan “L-shape” dengan aksen celah untuk memancarkan cahaya dalam “T-shape” yang ikonik, membuat SUV ini langsung dikenali sebagai model Mitsubishi bahkan dari kejauhan, sekaligus menekankan posturnya yang lebar. 

Pada sisi bodi mobil, permukaan yang kaya dan berotot berpadu dengan fender flare yang terpahat dan garis karakter untuk mengekspresikan kekuatan dan dinamisme SUV. Dengan mengadopsi desain “T-shape” yang sama untuk lampu LED belakang, sama seperti pada bagian depan, bagian belakang mendapatkan tampilan yang lebar dan stabil.

 

Sentimen: positif (99.2%)