Sentimen
Negatif (88%)
30 Jul 2023 : 18.15
Partai Terkait

Budiman Sudjatmiko Bertemu Prabowo, Adian PDIP: Banyak Aktivis 98 yang Menolak dan Kecewa

31 Jul 2023 : 01.15 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Politik

Budiman Sudjatmiko Bertemu Prabowo, Adian PDIP: Banyak Aktivis 98 yang Menolak dan Kecewa

Diberitakan sebelumnya, Politisi PDIP Budiman Sudjatmiko bertemu dengan Prabowo Subianto pada Selasa (18/7) malam. Pertemuan antara kader PDIP dengan Prabowo Subianto menjadi sorotan.

Sebab, dua tokoh politik ini berbeda kubu. PDIP sendiri sudah memutuskan untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai capres 2024. Sedangkan, Gerindra mengusung Prabowo Subianto.

Budiman secara blak-blak membongkar apa saja yang dibicarakan dengan Prabowo. Budiman mengatakan jika Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto merupakan salah satu calon kuat menjadi suksesor Presiden Jokowi di Pilpres 2024.

"Kita tahu waktu sudah semakin mendesak akan ada pergantian dan dia (Prabowo) ada di dalam calon yang kuat untuk menjadi suksesor pak Jokowi," kata Budiman dikutip dari YouTube Mind TV Indonesia, Jumat 21 Juli 2023.

Sehingga menurut dia, seorang politik harus realistis. Terlebih dalam dari hasil survei menyebut elektabilitas Prabowo cukup tinggi.

"Lihat fakta itu tentu saja pak prabowo adalah sebuah fakta politik tapi juga subjek politik. Ya sudah saya beralihkan diri, saya beranikan diri dengan segala cerita. Pun hitungan-hitungan risiko atau kalau partai begitu saya sudah hitung juga," kata Budiman.

 

 

Reporter: Nur Habibie

Sumber: Merdeka.com

Sentimen: negatif (88.9%)