Sentimen
Negatif (66%)
29 Jul 2023 : 06.43
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Partai Terkait

Kejutan Gregoria Tekuk Akane, Indonesia Bungkam Vietnam

29 Jul 2023 : 13.43 Views 3

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

Kejutan Gregoria Tekuk Akane, Indonesia Bungkam Vietnam
Jakarta, CNN Indonesia --

Kemenangan kejutan Gregoria Mariska Tunjung atas Akane Yamaguchi di Japan Open 2023 dan sukses Timnas Voli Indonesia mengalahkan Vietnam di SEA V League 2023 seri kedua menjadi sejumlah berita olahraga terpopuler.

Selain itu ada kabar mengenai Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan yang mendapat pujian dari bek timnas Argentina German Pezzella.

Berikut tiga berita olahraga terpopuler dalam Top 3 Sports CNNIndonesia.com:

-

-

1. Gregoria Kalahkan Akane

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung lolos ke semifinal Japan Open 2023 setelah menyingkirkan Akane Yamaguchi lewat duel melelahkan pada Jumat (28/7) malam WIB.

Gregoria menyingkirkan Akane dengan skor 21-11, 11-21, 21-18 dalam waktu 63 menit.

Gregoria hanya membutuhkan 13 menit untuk menyudahi perlawanan Akane di gim pertama. Kesalahan yang banyak dibuat Akane membuat laju Gregoria sulit untuk dibendung.

2. Timnas Voli Indonesia Menang Dramatis Atas Vietnam

Timnas Voli Putra Indonesia sukses mengalahkan Vietnam dengan skor 3-1 (25-23, 21-25, 25-14, 25-23) pada pertandingan pertama SEA V League 2023 seri 2, Jumat (28/7).

Pertandingan Indonesia vs Vietnam digelar di Santa Rosa, Filipina, Jumat (28/7) sore WIB. Laga ini berlangsung sengit karena Indonesia sangat sulit menaklukkan perlawanan Vietnam.

Indonesia sempat kecolongan di set kedua karena Vietnam bermain lebih agresif, tapi akhirnya mampu merebut dua set selanjutnya untuk menang 3-1 atas Vietnam.

3. Bek Timnas Argentina Puji Asnawi dan Arhan

Bek timnas Argentina, German Pezzella memberikan pujian pada dua pemain Timnas Indonesia yaitu Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.

Pujian tersebut disampaikan Pezzella berdasarkan pengamatan yang ia lihat pada duel Timnas Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno bulan lalu. Di laga itu, Skuad Garuda kalah 0-2 tetapi bisa menunjukkan perlawanan gigih dan sejumlah pemain terbilang tampil ciamik.

Menurut Pezzella, Asnawi jadi salah satu sosok yang mencolok di laga tersebut. Asnawi yang bertindak sebagai kapten bisa menjalankan peran sebagai pemimpin di lapangan dengan baik.

[-]

(har)

Sentimen: negatif (66.6%)