Sentimen
Positif (44%)
27 Jul 2023 : 21.09
Informasi Tambahan

BUMN: PT Pertamina, PT Pertamina Hulu Energi

Kab/Kota: Tangerang

Tokoh Terkait

Ambil Alih Blok Masela, PHE Buka Pintu Peluang Garap Wilayah Kerja Migas Lain

28 Jul 2023 : 04.09 Views 2

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

Ambil Alih Blok Masela, PHE Buka Pintu Peluang Garap Wilayah Kerja Migas Lain

PT Pertamina (Persero) dan Petronas merogoh kocek hingga USD 650 juta, atau setara Rp 9,75 triliun (kurs 15.000 per dolar AS) untuk mengakuisisi hak partisipasi atau participation interest (PI) Shell Upstream Overseas Services Ltd di Blok Masela.

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menjelaskan, angka USD 650 juta itu merupakan gabungan dari harga penjualan USD 325 juta, plus additional contingent sebesar USD 325 juta yang harus dibayarkan saat keputusan investasi akhir (FID) diambil.

Porsi pembayarannya juga disesuaikan dengan hak partisipasi 35 persen. Dalam hal ini, Pertamina melalui PT Pertamina Hulu Energi (PHE) mendapat porsi 20 persen. Sementara Petronas Masela Sdn Bhd sebesar 15 persen.

"(Nilai investasi Pertamina dan Petronas di Blok Masela) USD 650 juta, itu gabungan. Jadi kan yang diambil 35 persen yang milik Shell. Jadi Pertamina 20 persen, 15 persen," terang Nicke di tengah kegiatan IPA Convex 2023 di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Selasa (25/7/2023).

Pasca akuisisi, Nicke melanjutkan, Pertamina harus merampungkan proses lelang pembuatan desain detil, atau Front End Engineering Design (FEED) sebelum proses FID.

"Itu kita memerlukan waktu paling lama sampai dengan FID mungkin 2026. Kita harapkan di 2026 itu sudah ditandatangan, dan langsung kita berjalan," ungkapnya.

 

Sentimen: positif (44.4%)