Sentimen
Positif (99%)
23 Jul 2023 : 15.00
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Paris

Tokoh Terkait

Menkop Teten Bongkar Tips Sukses Produk Lokal Bisa Mendunia

23 Jul 2023 : 15.00 Views 2

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

Menkop Teten Bongkar Tips Sukses Produk Lokal Bisa Mendunia

Teten mencatat, industri fesyen memiliki nilai kontribusi 61,5 persen dari total ekspor ekonomi kreatif Indonesia. Dari situ, dia ingin pelaku usaha sektor tersebut bisa memperkuat kapasistasnya.

"Mengingat besarnya kontribusi dari sektor ekonomi kreatif termasuk fesyen, maka saya menilai sangat penting bagi pelakunya untuk meningkatkan kapasitas diri, baik terkait kualitas dan kapasitas produksi, hingga manajemen dan bisnisnya," kata Menteri Teten.

Oleh karena itu salah satunya, kata MenkopUKM, pada 2022 lalu, Kemenkop UKM mendukung 5 UKM dengan talenta terbaik Indonesia di ajang Premiere Classe yang merupakan bagian dari Paris Fashion Week.

"Saya berharap melalui kegiatan ini desainer dapat mempromosikan wastra terbaik Indonesia, meningkatkan kualitas produk, sehingga produk wastra Indonesia mampu bersaing di pasar internasional," kata Menteri Teten.

Berbagai kegiatan yang melibatkan desainer, pelaku bisnis mode dan pengrajin, menjadi program utama JF3 Fashion Festival. Hal ini dilakukan sebagai wujud komitmen JF3 dan para partnernya untuk terus mendukung kebangkitan industri mode tanah air.

 

Sentimen: positif (99.8%)