Sentimen
Informasi Tambahan
Event: SEA Games
Kab/Kota: Bogor
Tokoh Terkait
Dio dan Fahri Bisa Bela Timnas Voli Indonesia di SEA V League 2023
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Dua bintang Timnas Voli Indonesia Dio Zulfikri dan Fahri Septian dipastikan bisa tampil dalam ajang SEA V League 2023 di Sentul, Bogor.
SEA V League 2023 akan berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul pada 21-23 Juli. Ini merupakan rangkaian pembuka dari pertandingan seri kedua di Filipina pada 28-30 Juli.
Untuk ajang ini PBVSI memutuskan mengirim Jakarta LavAni Allo Bank sebagai kerangka tim. Ini karena LavAni merupakan jawara Proliga dua musim berturut-turut. Namun demikian LavAni akan diperkuat juga bintang Timnas lainnya.
Saat ini LavAni telah memanggil 18 pemain. Daftar pemain ini kemudian akan disusutkan menjadi 14 nama untuk SEA V League 2023. Daftar final 14 nama pemain Timnas Voli Putra ini akan diumumkan sehari menjelang ajang.
Dari daftar 18 pemain yang dipanggil, terdapat nama Dio dan Fahri. Ini membuat publik bertanya-tanya apakah Dio dan Fahri bisa tampil atau tidak. Pasalnya keduanya cedera saat tampil di AVC Challenge Cup 2023.
Pelatih LavAni Samsul Jais mengatakan kondisi Dio dan Fahri sudah memungkinkan untuk tampil di SEA Games 2023. Saat ini keduanya sudah mulai berlatih ringan dan diyakini akan prima saat kejuaraan.
"LavAni sudah sejak jauh hari mempersiapkan diri untuk ajang ini. Kami insyaAllah, LavAni akan tampil all out. Dio sempat cedera dan Fahri juga, tapi kami yakinkan Dio bisa tampil dan Fahri kondisinya membaik," kata Samsul.
"Kami juga sedang mempersiapkan pemain lainnya. Terlepas kita ingin meraih prestasi di ajang ini, kami juga ingin menjadikan ajang ini sebagai sarana memberi jam terbang kepada pemain muda," ucapnya.
Yang jadi kendala LavAni, kata Samsul, bukan chemistry. Meski skuad di SEA V League 2023 ini bukan pemain LavAni seutuhnya, pemain sudah sering main bersama. Sebaliknya fisik menjadi kendala utama.
"Kondisi pemain selepas dari Taiwan, saat ini sudah berlatih kembali. Pemain sudah sering main bersama, jadi saya tidak ragu [untuk soliditasnya]. Yang menjadi fokus kami adalah pemulihan kondisi fisik," ujar Samsul.
[-]
(abs/jal)Sentimen: netral (78%)