Sentimen
Netral (98%)
13 Jul 2023 : 18.15
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Tesla

Sudah Jadi Orang Terkaya, Elon Musk Buka Perusahaan Lagi

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Tekno

13 Jul 2023 : 18.15
Sudah Jadi Orang Terkaya, Elon Musk Buka Perusahaan Lagi

Jakarta, CNBC Indonesia - Elon Musk secara resmi telah mengumumkan perusahaan baru untuk berfokus pada AI. Ini dilakukan setelah menyebutkan rencananya untuk membuat pesaing ChatGPT.

Perusahaan itu bernama xAI yang akan langsung dipimpin oleh Musk. xAI juga akan bekerja sama dengan perusahaan yang dimiliki Musk yakni X (Twitter) dan Tesla, beserta sejumlah perusahaan lain.

"Tujuan xAI memahami sifat sebenarnya dari alam semesta," tulis situs perusahaan, dikutip dari CNBC International, Kamis (13/7/2023).

-

-

Kalimat tersebut merujuk pada ucapan Musk sebelumnya. Pengusaha tersebut menyebutkan kalimat itu untuk menggambarkan ambisi dia pada AI.

Dalam situs tersebut juga tersedia soal misi perusahaan. Selain itu xAI juga menyebut tengah merekrut pegawai.

Beberapa bulan lalu, Musk mengumumkan rencananya untuk membuat bisnis di bidang AI. Dia menamakannya sebagai TruthGPT dan digambarkan sebagai AI pencari kebenaran dan peduli memahami alam semesta.

Ucapannya itu datang setelah beberapa kali mengungkapkan ketakutannya pada AI. Termasuk mengkritik OpenAI, perusahaan pembuat ChatGPT.

Selain itu, dia juga pernah memperingatkan AI akan menjadi penyebab kehancuran peradaban. Musk bergabung dengan sejumlah pemimpin teknologi lain yang menyerukan hal serupa.

Usaha baru Musk ini juga hadir hanya berselang beberapa hari setelah Meta meluncurkan Threads. Aplikasi yang terhubung Instagram itu disebut pesaing Twitter.

Threads dengan cepat merebut hati banyak pengguna internet. Kurang dari seminggu setelah diluncurkan, Threads dilaporkan telah memiliki 100 juta pengguna. Sebaliknya sejumlah laporan menyebut pengguna Twitter mengalami penurunan.

Elon Musk kembali menjadi orang terkaya di dunia menurut Bloomberg Billionaires Index pada bulan lalu. Per Juni, Kekayaan CEO Tesla tersebut melonjak 40,3% tahun ini menjadi US$192 miliar atau Rp2,86 kuadriliun (Rp14.944/US$).

Pesatnya kenaikan tersebut akibat saham produsen mobil listrik tersebut naik sekitar 24% pada Mei. Sebagai informasi, Elon Musk memiliki sekitar 13% saham Tesla.

Desember lalu, Musk tersingkir oleh CEO LVMH Bernard Arnault dari posisi pertama orang terkaya. Hal ini terjadi setelah saham Tesla jatuh setelah mengakuisisi Twitter senilai US$ 44 miliar.

Elon Musk juga merupakan CEO dari produsen roket SpaceX dan memiliki perusahaan media sosial Twitter. Perusahaan lain milik Elon Musk adalah Boring Company dan Neuralink.


[-]

-

Video: Elon Musk Minta Pengembangan AI Skala Besar Dihentikan

Sentimen: netral (98.3%)