Sentimen
Positif (92%)
11 Jul 2023 : 17.30
Tokoh Terkait
Cinta Laura

Cinta Laura

Panpel Rilis Harga Tiket Piala Dunia Bakset Mulai Rp 100 Ribu

11 Jul 2023 : 17.30 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Sport

Panpel Rilis Harga Tiket Piala Dunia Bakset Mulai Rp 100 Ribu
Jakarta -

Panitia Penyelenggara FIBA World Cup 2023 mengumumkan harga tiket per pertandingan untuk Piala Dunia Basket Agustus mendatang. Tiket termurah mulai Rp 100 ribu hingga termahal Rp 2,5 juta.

Hal itu disampaikan Ketua Joint Management Committee (JMC) FIBA World Cup 2023 Cahyadi Wanda, dalam jumpa persnya, di Indonesia Arena, pada Selasa (11/7/2023). Sebelumnya, Cahyadi mengumumkan brand ambassador baru FIBA World Cup yaitu Cinta Laura.

"Kita akhirnya akan menjual tiket per pertandingan pada hari ini (11/7) pukul 6 sore. Ini yang sudah lama ditunggu-tunggu karena selama ini yang telah dijual tiket weekend pass, lalu follow my team," kata Cahyadi dalam jumpa pers, yang juga dihadapi Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih, dan Menpora Dito Ariotedjo, serta Executive Director FIBA Basketball World Cup 2023.

-

-

"Tiket tersebut untuk per pertandingan. Misalnya ingin menonton pembukaan Prancis lawan Kamerun, hari ini dibuka. Di website ada layout, seating position, dan juga harga," ujarnya.

Adapun harga tiket yang dipatok per laga tersebut dari yang termurah Rp 100 ribu hingga paling mahal Rp 2,5 juta. Serta akan dibagi menjadi lima bagian, yaitu kategori 1 A, 1B, kemudian 2A, 2B, 3A, 3B, serta kategori 4 dan kategori 5.

"Dalam menentukan harga ini, kami tidak hanya memikirkan keuntungan, tentu kita ingin mengajak sebanyak mungkin masyarakat Indonesia untuk dapat datang ke Indonesia Arena," ujarnya.

"Jadi 1A dan B harganya 1.250.000-2.500.000 lokasinya di pinggir lapangan kanan kiri (1A), dan di belakang ring (1B). Lalu kategori 2A/B kemudian 3A/B kategori 4 dan 5."

"Untuk kategori 2 sangat terjangkau mulai dari 500 ribu - 750 ribu, kategori rangenya 200-500ribu, kategori 4 125 ribu-200ribu, kategori 5 100 ribu-150 ribu," sebut Cahyadi.

"Saya rasa itu adalah harga yang sangat terjangkau untuk kejuaraan Piala Dunia, harus diingat ini adalah tertinggi bola basket di dunia. Jadi dengan harga tersebut semakin banyak pecinta bola basket yang dapat datang ke Indonesia Arena," ujarnya.

Berikut Daftar Harganya:

Kategori 1 A dan 1B Rp 1.250.000 - Rp 2.500.000

kategori 2A dan 2B Rp 500.000 - Rp 1.750.000

Kategori 3A dan 3B Rp 200.000- Rp 500.000

Kategori 4 Rp 125.000-Rp 200.000

Kategori 5 Rp 100.000-Rp 150.000.

(mcy/aff)

Sentimen: positif (92.8%)