Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Honda
Event: GIIAS 2020
Tokoh Terkait
Motor Listrik Gesits Disiapkan Buat Jokowi Parade di Monas
CNNindonesia.com Jenis Media: Otomotif
CEO GTI Harun Sjech mengakui ada rencana Jokowi memimpin parade kendaraan listrik menggunakan Gesits. Meski begitu dia bilang statusnya belum pasti.
"Belum tahu, situasinya bergeser-geser terus. Nanti malam kepastiannya," kata Harun yang saat dihubungi mengaku sedang berada di Monas, Jumat (30/8).
Harun juga menjelaskan pihaknya diminta Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyediakan Gesits buat dipakai Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat parade. Selain Menteri Perhubungan, ada kemungkinan Gesits juga dipakai Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto pada parade."Rencananya Kemenhub mau pakai, Kemenperin mau pakai, pak Jokowi mau pakai, tapi kan belum fix," ucapnya lagi.
Model produksi Gesits sudah ditampilkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang digelar pada Juli lalu. Motor ini memakai motor listrik dengan magnet permanen yang sanggup mengeluarkan 5 kW atau 6,7 hp dan torsi 30 Nm.
Desain Gesits mirip skutik konvensional yang sudah banyak beredar di Indonesia, terutama Honda Vario 125. Meski mirip, Gesits dipastikan lebih sunyi dan tanpa emisi gas buang.Pameran dan Parade Kendaraan Bermotor Listrik merupakan acara yang diinisiasi Kemenhub untuk mendukung terbitnya Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Kendaraan Berbasis Listrik pada 12 Agustus.
Parade kendaraan listrik akan dimulai dari Monas pada pukul 07.00 WIB. Rombongan berangkat ke Bundaran Hotel Indonesia (HI), setelah melintasi rute sejauh 3,7 km dengan perkiraan waktu tempuh 15 menit, kembali ke Monas. (fea/fea)
Sentimen: positif (40%)