Sentimen
Positif (50%)
30 Jun 2023 : 19.57
Tokoh Terkait

Patrick & Eks Gubernur BI Jadi Bos Baru, Ini Alasan GOTO...

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi

30 Jun 2023 : 19.57
Patrick & Eks Gubernur BI Jadi Bos Baru, Ini Alasan GOTO...

Jakarta, CNBC Indonesia - Emiten teknologi hasil merger dua eks strartup terbesar RI, GoTo Gojek Tokopedia (GOTO), memperoleh persetujuan pemegang saham untuk merombak jajaran direksi dan komisaris perusahaan.

Mengutip siaran resminya, manajemen GOTO mengungkapkan perombakan jajaran petinggi perusahaan dilakukan demi "meningkatkan tata kelola perseroan serta menjalankan operasional bisnis yang lebih efisien dan cepat untuk mendorong bisnis dalam percepatan langkahnya menuju profitabilitas.

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang diadakan Jumat (30/6), pemegang saham GOTO menyetujui pengunduran diri dan penunjukan 4 petinggi perusahaan yang mengalami rotasi posisi.

-

-

Secara rinci, Patrick Sugito Walujo resmi diangkat menjadi Direktur Utama GOTO, berpindah dari posisi sebelumnya sebagai komisaris perusahaan.

Berlawanan, Andre Soelistyo posisinya digeser dari semula Dirut GOTO kini menjabat sebagai komisaris perusahaan.

Rotasi selanjutnya dilakukan pada jabatan strategis lain, yakni komisaris utama. Eks Gubernur Bank Indonesia Agus D. W. Martowardojo diangkat menjadi Komut GOTO, dari semula mengisi posisi komisaris perusahaan.

Pengangkatan mantan orang nomor satu BI tersebut membuat posisi Garibaldi 'Boy' Thohir tergeser dari Komut GOTO menjadi komisaris perusahaan.

Selanjutnya, dalam RUPSLB GOTO juga mengangkat sosok baru untuk mengisi posisi strategis yakni dengan mengangkat Thomas Kristian Husted sebagai wakil direktur utama perusahaan.

Dirut baru GOTO, Patrick Sugito Walujo menyanjung kepemimpinan Andre, yang menurutnya "telah memimpin perseroan untuk mencapai berbagai milestone dengan dedikasi dan kerja keras." Pujian tersebut khususnya diberikan atas keberhasilan Andre membawa perusahaan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI), meskipun saat ini masih belum mampu membawa perusahaan ke tingkat profitabilitas dan tercatat masih mengalami kerugian signifikan.

Senada, Agus Marto juga berterima kasih kepada Andre atas kepemimpinannya selama ini.

Andre Soelistyo yang posisinya dari Dirut GOTO lengser dan kini menjabat Komisaris GOTO mengungkapkan optimismenya bahwa di bawah kepemimpinan baru perusahaan dapat tumbuh dan semakin kuat.

"Hari ini menandakan awal babak baru bagi GoTo. Saya percaya bahwa di bawah kepemimpinan Bapak Patrick Walujo selaku Direktur Utama serta bimbingan dari Bapak Agus D.W Martowardojo selaku Komisaris Utama, Perseroan berada dalam posisi yang kuat untuk terus tumbuh dan membawa manfaat bagi seluruh pemangku kepentingan.

Saya beserta anggota Dewan Komisaris lainnya akan terus mengawal, memberikan masukan, serta arahan kepada manajemen GoTo0," ungkap Andre.


[-]

-

Catat! Astra (ASII) RUPS Bulan Depan, Bahas Dividen Rp22 T
(fsd/fsd)

Sentimen: positif (50%)