Sentimen
Positif (65%)
29 Jun 2023 : 22.57
Informasi Tambahan

Event: Idul Adha 1441 Hijriah

Hewan: Sapi, Kambing

Kab/Kota: Kepulauan Seribu

Partai Terkait

Golkar DKI Salurkan 119 Hewan Kurban ke 6 Wilayah di Jakarta

29 Jun 2023 : 22.57 Views 1

Tribunnews.com Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan

Golkar DKI Salurkan 119 Hewan Kurban ke 6 Wilayah di Jakarta

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Golkar DKI Jakarta menyalurkan 119 hewan kurban terdiri dari 47 ekor sapi dan 72 ekor kambing kepada masyarakat dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah, Kamis (29/6/23).

Semua daging kurban disalurkan di enam titik di Jakarta, sampai ke Kepulauan Seribu.

Sebelum pemotongan hewan kurban, Golkar DKI Jakarta juga menggelar sholat Idul Adha di Masjid Al Akbar Golkar DKI.

Hadir dalam kesempatan itu petinggi Golkar DKI di antaranya Sekertaris DPD Golkar DKI Jakarta Basri Baco dan juga salah satu anggota Dewan Pertimbangan Presiden Agung Laksono.

Sementara itu, Wakil Ketua Golkar DKI Jakarta yang juga Ketua Panitia Kurban, Ashraf Ali mengatakan, ratusan hewan kurban tersebut berasal dari kader dan keluarga besar Golkar sebagai bentuk ibadah Idul Adha.

"Kami melaksanakan kurban dalam konteks ibadah yang dilakukan kader-kader Golkar dengan keimanan. Insya Allah terus bisa dikuatkan dalam melaksanakan ibadah," kata Ashraf Ali.

Menurut dia, dengan berkurban Golkar DKI ingin berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan, sehingga bisa menikmati daging bersama keluarga.

"Dengan berkurban, Golkar DKI bisa membantu masyarakat untuk bisa menikmati daging kurban," kata dia.

Dia menyarakan, Golkar ingin berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan dengan menjalankan kurban sebagai inti dari Idul Adha.

"Kurban sudah rutin digelar Golkar DKI Jakarta sebagai bentuk kepedulian dengan harapan memperoleh rida Allah SWT dan ketakwaan," kata dia.

Ashraf Ali juga berharap, dengan berkurban sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan juga memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Sehingga harapan kita dengan adanya Golkar melaksanakan pemotongan hewan kurban respon masyarakat terhadap Golkar akan lebih baik," katanya.

Baca juga: Tak Ikut Salat Idul Adha di DPP Golkar, Airlangga Hartarto Gabung Rombongan Presiden ke Jogja

Lebih lanjut, dia mengatakan, Pemilu 2024 nanti Golkar DKI mendapat kepercayaan dari warga Jakarta sehingga memenuhi target.

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Berbagi di Hari Raya Idul Adha, Golkar DKI Salurkan 119 Hewan Kurban ke 6 Wilayah Ibukota

Sentimen: positif (65.3%)