Sentimen
Positif (95%)
26 Jun 2023 : 13.36
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Tesla

Kab/Kota: New York

Kasus: PHK

Tokoh Terkait

Seperti Elon Musk, Amazon Kesengsem India Janji Rp391 Triliun

26 Jun 2023 : 20.36 Views 3

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Tekno

Seperti Elon Musk, Amazon Kesengsem India Janji Rp391 Triliun

Jakarta, CNBC Indonesia - Dalam dua tahun terakhir, bisnis Amazon bisa dibilang berdarah-darah. Mulai dari saham anjlok, pelanggan menurun, hingga pemangkasan 27.000 karyawan yang merupakan PHK terbesar di industri teknologi.

Di tengah karut marut yang dihadapi, Amazon malah 'menghamburkan' duit dengan menjanjikan investasi besar-besaran di India. Hal itu disampaikan usai pertemuan CEO Amazon Andy Jassy dengan PM India Narendra Modi baru-baru ini.

"Pertemuan produktif dengan PM Narendra Modi. Kami mendiskusikan komitmen Amazon untuk berinvestasi senilai US$ 26 miliar (Rp 391 triliun) di India hingga 2030," kata Jassy melalui akun Twitter personalnya.

-

-

"Bersama-sama kami akan mendukung startup, menciptakan lapangan pekerjaan, meningkatkan ekspor, dan mendorong individu serta UMKM untuk bersaing secara global," ia menambahkan.

Raksasa e-commerce tersebut sebelumnya sudah menggelontorkan dana sebesar US$ 11 miliar di India. Penambahan US$ 15 miliar tentu bukan angka yang kecil di tengah merosotnya bisnis Amazon.

Dikutip dari TechCrunch, agaknya investasi itu akan menitikberatkan ekspansi layanan cloud AWS di India. Bulan lalu, Amazon telah sesumbar bakal berinvestasi senilai US$ 12,7 miliar untuk pengembangan bisnis cloud di Asia Selatan hingga 2030.

India merupakan pasar penting Amazon di kancah global, kendati banyak anak usahanya yang tutup dalam beberapa kuartal terakhir di negeri tersebut.

Raksasa Teknologi AS Ramai-Ramai Merapat ke India

Tahun ini, Walmart yang merupakan kompetitor Amazon juga telah menggelontorkan dana US$ 2,5 miliar di India.

Pada Jumat (24/6) pekan lalu, CEO Google Sundar Pichai juga berjanji akan mengembangkan operasional fintech yang berpusat di Gujarat. Google berkomitmen untuk berinvestasi senilai US$ 10 miliar.

Kedatangan Modi ke AS menarik banyak komitmen tingkat tinggi dalam sepekan terakhir. Sebelumnya, raksasa chip AS yang diblokir China, Micron Technology, mengatakan akan berinvestasi US$ 825 juta untuk membangun fasilitas perakitan dan uji coba DRAM dan NAND di India.

Selain itu, Applied Materials juga berkomitmen untuk menggelontorkan dana US$ 400 juta hingga 4 tahun ke depan untuk membangun pusat engineering di India.

Reuters melaporkan CEO Tesla Elon Musk juga bertemu Modi di New York, di sela kunjungan orang nomor satu India tersebut ke Amerika Serikat. Musk disebut memanfaatkan pertemuan tersebut untuk memaparkan rencana pembangunan pusat manufaktur Tesla di India.

Setelah bertemu Modi, Musk mengungkapkan ambisinya untuk mewujudkan niat Tesla berinvestasi di India secepat mungkin.

Perdana Menteri India Narendra Modi bertemu dengan CEO Tesla dan SpaceX Elon Musk dalam pertemuan di New York, Selasa, 20 Juni 2023.( Saluran Youtube Narendra Modi melalui AP)

"Saya yakin Tesla akan hadir di India, secepat-cepatnya yang bisa dilakukan oleh manusia," kata Musk, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (21/6/2023).

Musk kemudian mengungkapkan rencananya untuk datang ke India tahun depan. "Saya berterima kasih ke perdana menteri atas dukungannya dan berharap kami bisa mengumumkan sesuatu dalam waktu dekat."

Raksasa teknologi AS yang berbondong-bondong merapat ke India agaknya merupakan strategi untuk melepas ketergantungan ke China. Kondisi geopolitik AS dan China memang makin panas beberapa waktu belakangan.

India merupakan pilihan yang tepat. Pasalnya, negara itu menjadi salah satu pasar ekonomi terbesar di dunia dengan populasi lebih dari 1,4 miliar orang.


[-]

-

Karyawan Ecommerce Raksasa Ngamuk Disuruh WFO, CEO Dihujat
(fab/fab)

Sentimen: positif (95.5%)