Sentimen
Positif (100%)
20 Jun 2023 : 10.30
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kapuk

Tokoh Terkait
Suryo Pranoto

Suryo Pranoto

Aguan Jadi Dirut, PANI Ganti Nama Jadi Pantai Indah Kapuk Dua

20 Jun 2023 : 10.30 Views 2

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi

Aguan Jadi Dirut, PANI Ganti Nama Jadi Pantai Indah Kapuk Dua

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Pratama Abadi Nusantara Industri Tbk. resmi berganti nama menjadi PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk. Adapun kode emiten perusahaan masih tetap, yakni PANI. 

"Perubahan nama yang telah disetujui menjadi PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk dan tempat juga berubah jadi Office Tower Agung Sedayu Group lantai 8 unit G, Jakarta Utara," kata Direktur PANI Markus Kusuma dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) hari ini, Senin (19/6/2023).

Perubahan nama itu dilakukan setelah Agung Sedayu Group mengakuisisi PANI pada 2021. Ketiga pemegang saham pengendali dan beberapa penjual lainnya melepas sebanyak 328.000.000 saham PANI dengan harga pelaksanaan Rp 165 per saham, sehingga, total nilai transaksi penjualan saham tersebut sebanyak Rp 54,12 miliar.

-

-

Sebelumnya, Pratama Abadi merupakan perusahaan pembuat kaleng untuk kemasan lem atau minyak. Pembuatan kaleng ini dibuat berdasarkan pesanan.

Kemudian, PT Multi Artha Pratama (MAP) yang merupakan perusahaan patungan antara PT Agung Sedayu dan PT Tunas Mekar Jaya, melakukan akuisisi.

Kini, PANI memfokuskan diri menjadi salah satu pengembang properti di Jakarta Utara. Bertempat di Pantai Indah Kapuk 2 yang mengusung filosofi gaya hidup yang dinamis dan modern dengan inovasi yang dikembangkan mengikuti perkembangan pasar.

PANI telah melaporkan kinerja keuangan triwulan pertama 2023 dengan penyajian laporan kuangan yang telah ditelaah terbatas oleh Kantor Akuntan Johan, Malonda & Mustika.

PANI berhasil membukukan pendapatan sebesar R 919 miliar yakni naik 695% jika dibandingkan ke kuartal pertama tahun 2022. Prestasi in dapat dicapai karena ditunjang oleh penjualan real estate yakni dari rumah tinggal dan tanah kaveling yang melonjak tajam hingga 36 kali lipat dari kuartal pertama sebelumnya.

"Perlu dijelaskan bahwa penjualan tersebut Sebagian besar dikontribusikan oleh anak perusahaan PANI yang terletak di Pantai Indah Kapuk 2 (PIK2)," ungkap manajemen PANI secara tertulis.

Di periode yang bersamaan, PANI dapat menekan beban usaha dengan baik sehingga turun sebesar 11% dari periode yang sama tahun 2022. Efek dari pencapaian di atas, PANI menorehkan kinerja cemerlang dimana laba bersih tahun berialan tercatat sebesar Rp 446 miliar hanya di triwulan pertama tahun 2023.

Saat ini total aset PANI mencapai Rp16.3 triliun, naik 3% bila dibandingkan Rp15.9 triliun pada akhir tahun 2022.

Keberlanjutan usaha PANI ditunjang oleh total persediaan yang sangat mumpuni sebesar Rp12.7 triliun yang terdiri dari tanah yang sedang dikembangkan Rp 4,7 triliun dan tanah yang belum dikembangkan sebesar Rp5.6 triliun, serta persediaan lain-lainnya seperti bangunan dalam tahap konstruksi sebesar Rp 2,3 triliun.

Sementara itu dalam RUPS PANI, pemegang saham juga mengangkat salah satu nama taipan legendaris yang tergabung dalam 9 Naga menjadi direktur utamanya.

Adalah Sugianto Kusuma atau konglomerat yang dikenal dengan sebutan Aguan. Sosok pemilik Agung Sedayu tersebut resmi menjadi Direktur Utama PANI melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) hari ini, Senin (19/6/2023).

Aguan menggantikan Prili Budi Pasravita Soetantyo sebagai Direktur Utama PANI yang sebelumnya.

Selain Prili, Fredyanto Oetomo juga terdepak dari jajaran Direksi PANI yang terbaru. Hanya Ipeng Widjoyo yang masih terdaftar sebagai Direktur PANI dalam hasil RUPST tersebut.

Sementara itu, Erick Tonny Tjandra keluar dari kursi Komisaris Utama dan digantikan oleh Susanto Kusumo. Selain dia, Surya Pranoto Budihardjo, dan Supriyatno juga masuk dalam daftar jajaran komisaris yang diganti.

Dewan Komisaris

Presiden Komisaris: Susanto Kusumo
Wakil Presiden Komisaris: Phiong Phillipus Darma
Komisaris: Steven Kusumo
Komisaris: Richard Halim Kusumo
Komisaris Independen: Hardjo Subroto Lilik
Komisaris Independen: Djismand Simandjuntak

Dewan Direksi

Presiden Direktur: Sugianto Kusuma
Wakil Presiden Direktur: Alexander Halim Kusuma
Wakil Presiden Direktur: Suryo Pranoto Budihardjo
Direktur: Markus Kusumaputra
Direktur: Ipeng Widjoyo
Direktur: Arthur Salim
Direktur: Gianto Gunara
Direktur: Yohanes Edmond Budiman


[-]

-

Emiten 'Sang Naga' Belum Serahkan Laporan Keuangan, Kenapa?
(mkh/mkh)

Sentimen: positif (100%)