Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Barcelona, Real Madrid, Tottenham Hotspur, Los Blancos
Kab/Kota: Paris
Tokoh Terkait
Bintang Barcelona Tak Takut Pergerakan Real Madrid di Bursa Transfer 2023
Liputan6.com Jenis Media: Bola
Liputan6.com, Jakarta- Pemain Barcelona Gavi tak gentar dengan pergerakan luar biasa Real Madrid di awal bursa transfer musim panas 2023. Gavi yakin Barca masih bisa mengungguli Los Blancos di LALIGA musim 2023/2024 nanti.
Real Madrid mulai melakukan perombakan skuad setelah gagal total di musim 2022/2023. Tim asuhan Carlo Ancelotti itu sudah merekrut Fran Garcia, Brahim Diaz, Jude Bellingham dan kemungkinan besar Joselu pada awal Juni 2023 ini setelah ditinggal Karim Benzema, Eden Hazard, Mariano Diaz dan Marco Asensio.
Pergerakan Real Madrid di bursa transfer masih belum akan berhenti. Klub pimpinan Florentino Perez itu akan merekrut striker baru lagi. Pasalnya Real Madrid perlu mesin gol untuk menggantikan Benzema. Seorang Joselu saja belum cukup.
Kabarnya Real Madrid memiliki ambisi besar merekrut Kylian Mbappe dari Paris Saint Germain. Jika Mbappe gagal direkrut, El Real akan berpaling ke mesin gol Tottenham Hotspur Harry Kane.
Perubahan besar-besaran ini tak membuat Gavi cemas. Pemuda Spanyol itu tetap yakin dengan skuad yang dimiliki Barcelona walau mereka tak bisa belanja mewah seperti Madrid karena keuangan klub yang belum stabil.
"Barça tidak dalam kondisi terbaik secara finansial, tetapi kami memiliki pemain muda dari akademi muda dan kami memiliki tim yang hebat. Real Madrid dapat merekrut siapa pun yang mereka inginkan, saya tidak peduli. Kami memiliki milik kami sendiri dan kami akan pergi untuk itu," tutur Gavi kepada Sport.
Sentimen: positif (76.2%)