Sentimen
Tokoh Terkait
Herry IP Soal Isu Pemisahan Kevin/Marcus: Kalau Ngomong kan Enak
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Pelatih ganda putra PBSI Herry Iman Pierngadi mengaku pemisahan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon tak semudah bicara.
Herry IP menyebut banyak hal yang menjadi pertimbangan jika Kevin/Marcus dipecah. Setelah pemecahan tersebut, maka harus dipertimbangkan pasangan pengganti. Di sisi lain kemajuan pasangan ganda putra lain juga menjadi pertimbangan.
"Belum ada, karena kalau untuk yang sudah ada di sini kan sudah ada pasangan masing-masing, rankingnya juga cukup baik" jelas Herry ketika ditanya soal pasangan Kevin seandainya sekarang dipisah dari Marcus.
"Makanya itu yang harus dipikirkan, enggak semudah itu. Kalau orang bilang, 'Oh dipecah aja'. Kalau ngomong kan enak, kita yang ngejalanin, harus dipikirkan matang-matang faktor sebab akibatnya, dampaknya seperti apa," ucapnya melanjutkan.
Herry pun belum mau berbicara lebih lanjut soal pemisahan Kevin/Marcus. Pembicaraan dan komunikasi dibutuhkan untuk memecah pasangan.
"Ya, untuk masalah ke depannya setelah Indonesia Open kita ngobrol lagi, sharing lagi. Mau ke depannya seperti apa. Jadi untuk saat ini belum ada pembicaraan buat ke depan. Cuma yang dibicarain kemarin untuk hanya Indonesia Open," kata Herry.
Menurutnya komunikasi dengan pemain mutlak diperlukan karena pandangannya sebagai pelatih tak bisa menjadi dasar mengambil keputusan.
"Karena harus komitmen dua pemain yang bersangkutan. Kan kalau saya umpamanya saya mau [menyuruh] pisah tapi mereka enggak mau, ya kan enggak bisa juga. Jadi harus komunikasi pelatih dan pemainnya harus rembukan dulu," tukasnya.
Kevin/Marcus yang pernah menempati peringkat nomor satu dunia di sektor ganda putra kini menduduki posisi 16 dunia. Deretan cedera yang dialami Marcus dan Kevin yang sempat sakit menghambat keduanya tampil di beberapa ajang bergengsi.
[-]
(nva/jal)Sentimen: negatif (91.4%)