Sentimen
Positif (99%)
11 Jun 2023 : 22.30
Tokoh Terkait

Bill Gates Diam-diam Ternyata Seorang Gamer

11 Jun 2023 : 22.30 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: Tekno

Bill Gates Diam-diam Ternyata Seorang Gamer

Jakarta -

Bill Gates ternyata punya predikat lain selain dedengkot Microsoft, miliarder, dan filantropis. Pria berkacamata itu juga menganggap dirinya sebagai gamer.

Pengakuan itu dibuat Gates dalam postingan blog terbarunya tentang novel 'Tomorrow, and Tomorrow, and Tomorrow' karya Gabrielle Zevin. Gates mengatakan ia tidak menyangka akan bisa relate dengan novel tentang video game.

"Apakah saya seorang gamer? Untuk waktu yang lama saya akan mengatakan bukan karena saya tidak menghabiskan ratusan jam untuk mendalami satu game," kata Gates, seperti dikutip dari PCGamer, Minggu (11/6/2023).

-

-

"Tetapi ketika saya masih muda, saya menyukai game arcade dan sangat mahir memainkan Tetris. Dan dalam beberapa tahun terakhir, saya sering memainkan bridge online dan game seperti Spelling Bee dan beragam varian Wordle. Definisi games menjadi semakin luas dan inklusif, dan cukup adil untuk mulai memanggil saya gamer," sambungnya.

Selain game-game tersebut, Gates juga dikenal hobi memainkan game Minesweeper. Seorang mantan karyawan Microsoft mengatakan Gates sempat ketagihan memainkan Minesweeper sebelum game itu diluncurkan sehingga seorang karyawan harus membuat skor yang tidak bisa dikalahkan.

Gates juga melihat paralel antara jalan cerita di novel 'Tomorrow, and Tomorrow, and Tomorrow' dengan kehidupan pribadi dan profesional. Novel itu menceritakan dua sahabat Sam dan Sadie yang sama-sama menyukai game Super Mario Bros. sebelum mengejar karier di game development.

Sam dan Sadie kemudian menciptakan game indie bernama Ichigo. Namun kesuksesan itu menimbulkan masalah dalam hubungan mereka, mirip seperti yang dialami Gates dan co-founder Microsoft Paul Allen.

"Bab awal yang menjelaskan bagaimana Sam dan Sadie bekerja sampai matahari terbit di apartemen kumuh di Cambridge, Massachusetts, bisa saja bercerita tentang Paul dan saya saat menemukan ide untuk Microsoft," kata Gates.

"Sama seperti Sam dan Sadie, kami bekerja bersama setiap hari selama bertahun-tahun. Visi dan kontribusi Paul kepada perusahaan sangat penting untuk keberhasilannya, dan ia memilih untuk move on. Kami memiliki hubungan yang baik, tapi bukan tanpa kerumitan yang hadir karena kesuksesan," sambungnya.

Simak Video "Gaya Bill Gates Gendong Cucu Pertamanya"
[-]
(vmp/fay)

Sentimen: positif (99.9%)