Sentimen
Positif (100%)
10 Jun 2023 : 16.52
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Depok, Jatinegara

Partai Terkait

Kaesang Pangarep Siap Maju Pilkada Depok, Gerindra Sebut Masih Fokus Pilpres dan Pileg

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Politik

10 Jun 2023 : 16.52
Kaesang Pangarep Siap Maju Pilkada Depok, Gerindra Sebut Masih Fokus Pilpres dan Pileg

Liputan6.com, Jakarta Kaesang Pangarep menyatakan telah siap maju di Pilkada Kota Depok, melalui sebuah video yang diunggah di kanal Youtubenya. Menanggapi hal tersebut, Ketua DPC Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna mengatakan, rencana Kaesang sangat baik karena Pilkada Kota Depok terbuka untuk siapapun.

Namun, kata dia, saat ini Partai Gerindra masih fokus untuk pemenangan Pilpres dan Pileg. 

“Untuk Pilkada Kota Depok kami menunggu arahan pimpinan pusat (Prabowo), kami masih konsen pemenangan Pilpres dan Pileg,” ujar Pradi saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (10/6/2023).

Pradi menjelaskan, Gerindra Kota Depok sedang berkonsentrasi untuk menghadapi pemenangan Pilpres dan Pileg baik di tingkat Kota, Provinsi, Pusat. Untuk itu Gerindra Kota Depok belum memikirkan Pilkada Kota Depok dan menyerahkan sepenuhnya ke pengurus Gerindra Pusat.

“Apapun itu kalau memang perintah pusat ya kita aminkan, kita ikuti, saat ini sekarang kami sedang konsentrasi pemenangan Bapak Prabowo di Pilpres,” jelas Pradi.

Pradi menilai, ramainya Kaesang menjadi pembicaraan masyarakat menjelang Pilkada Kota Depok, hal itu dikarenakan Kaesang merupakan seorang entertain, pengusaha muda, dan putra dari Presiden Indonesia, Joko Widodo. Pradi belum menemukan faktor lain atau indikator maupun hasil survei alasan Kaesang maju pada Pilkada Kota Depok.

“Belum bisa kita simpulkan apa, karena apa, atau kenapa di dorong ke Depok, tapi karena memang beliau ini adalah seorang entertain dan putra presiden makanya menjadi sangat booming beritanya,” ucap Pradi.

Saat disinggung kesiapan Pradi duet bersama Kaesang untuk maju pada Pilkada 2024, Pradi belum ingin berbicara terlalu jauh soal Pilkada. Pradi maupun Gerindra Kota Depok ingin mementingkan pemenangan Pilpres dan Pileg dari tingkat Kota hingga DPR RI.

“Ya kembali lagi semuanya itu kan memang rekomendasinya adalah pusat, kalau memang rekomendasi tentu kita akan ikuti,” tegas Pradi.

Pradi menuturkan, penentuan siapa yang akan maju pada Pilkada Kota Depok dari Partai Gerindra, terlebih dahulu akan dilihat dari kajian. Nantinya hasil kajian tersebut akan dilakukan pembicaraan untuk pengambilan keputusan.

“Hasil kajian inilah akan dibicarakan, barulah dilakukan putusan,” tutur Pradi.

Kaesang Siap Maju Jadi Wali Kota Depok

Sebelumnya, Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep mengaku siap maju menjadi calon Wali Kota Depok. Hal ini diungkapkan Kaesang di akun youtubenya, Kaesang Pangarep. 

Kaesang mengaku sudah mendapat restu dari keluarganya untuk maju di Pilkada Kota Depok 2024.

"Saya Kaesang Pangarep, saya sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya insya Allah saya siap untuk hadir menjadi Depok pertama, mohon dukungannya, merdeka," ujar Kaesang, Sabtu, (10/6/2023).

Pada pemberitaan sebelumnya, Partai Gerindra menyatakan siap mendukung Kaesang Pangarep maju menjadi calon Wali Kota Depok. Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan, jika niatan tersebut benar maka akan menjadi kabar yang menggembirakan.

“Saya mengatakan kepada kawan-kawan semuanya bahwa kabar akan majunya Kaesang menjadi Wali Kota Depok, bila ini benar tentu bagi kami itu adalah kabar yang menggembirakan, terutama bagi masyarakat Depok. Menggairahkan bagi anak muda dan menyemangati anak-anak muda di Depok,” tutur Muzani di GOR Otista Jatinegara, Jakarta Timur, Sabtu (10/6/2023).

Sentimen: positif (100%)