Sentimen
Negatif (99%)
8 Jun 2023 : 05.40
Informasi Tambahan

Kasus: Teroris

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Banjir Hebat Dampak Jebolnya Bendungan Ukraina Terekam Satelit

Detik.com Detik.com Jenis Media: Tekno

8 Jun 2023 : 05.40
Banjir Hebat Dampak Jebolnya Bendungan Ukraina Terekam Satelit
Jakarta -

Satelit Sentinel 3 milik Uni Eropa, merekam banjir mengerikan melanda Ukraina selatan setelah jebolnya bendungan Kakhovka secara misterius pada Selasa (6/6).

Banjir mengancam tanaman dan desa di seluruh Ukraina yang dilanda perang. Insiden ini mendesak dilakukannya evakuasi dengan segera. Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres bahkan menyebut peristiwa ini sebagai malapetaka kemanusiaan, ekonomi dan ekologi yang monumental.

Sementara itu, seperti dikutip dari Space.com, Rusia dan Ukraina saling tuding tentang siapa yang menghancurkan bendungan, dan menyebutnya sebagai aksi teroris.

-

-

Satelit yang mengorbit di atas menangkap pemandangan kehancuran yang mengejutkan pada hari Selasa (6/6), mengungkap tingkat banjir dan kerusakan bendungan Kakhovka di sepanjang Sungai Dnipro.

Berbagai satelit swasta dan milik pemerintah pun merekam pemandangan ini dari orbit Bumi, dan membantu mendokumentasikan banjir yang telah menyebabkan evakuasi lebih dari 1.000 orang. Untuk diketahui, Satelit Sentinel 3 Uni Eropa yang merupakan bagian dari program misi Copernicus yang mengamati Bumi, menyaksikan penyebaran air banjir terjadi antara 5-6 Juni.

[Gambas:Twitter]


Perbandingan citra satelit dari Senin (5/6) dan Selasa (6/6) menunjukkan Sungai Dnipro meluap ke pedesaan sekitarnya setelah bendungan runtuh.

[Gambas:Twitter]


Satelit MODIS/Terra NASA juga menyaksikan pemandangan yang mengerikan itu, menunjukkan air banjir meluap ke tepi sungai ke selatan Ukraina.

[Gambas:Twitter]

Yang lebih mengkhawatirkan, penghancuran bendungan terjadi pada saat genting dalam perang yang sedang berlangsung menyusul invasi Rusia ke Ukraina. Militer Ukraina saat ini sedang melakukan serangan balasan besar-besaran untuk merebut kembali wilayah yang direbut oleh Rusia.

Bendungan Kakhovka jebol terlihat dari satelit. Foto: Planet

Bendungan Kakhovka, dalam hal ini digunakan sebagai penyeberangan bagi pasukan Ukraina yang beroperasi di daerah tersebut, dan kehancurannya dapat mempersulit upaya Ukraina untuk beroperasi di daerah tersebut.

Associated Press melaporkan bahwa banjir dapat menghanyutkan ranjau ke daerah yang tidak diketahui, berpotensi menimbulkan bencana kemanusiaan bagi warga sipil di wilayah tersebut. Bendungan itu juga digunakan untuk memasok air pendingin bagi pembangkit listrik tenaga nuklir Zaporizhzhia yang terkepung di hulu. Tidak diketahui bagaimana runtuhnya bendungan dapat mempengaruhi keselamatan pabrik.

Simak Video "Zelenskyy: Ada Sanksi Baru Bagi Penyokong Industri Militer Rusia"
[-]
(rns/rns)

Sentimen: negatif (99.9%)