Sentimen
Netral (96%)
8 Jun 2023 : 00.07
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Persib Bandung

Kab/Kota: bandung

Partai Terkait
Tokoh Terkait

2 Target Beda Marc Klok Saat Indonesia Lawan Palestina dan Argentina

8 Jun 2023 : 07.07 Views 2

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

2 Target Beda Marc Klok Saat Indonesia Lawan Palestina dan Argentina
Jakarta, CNN Indonesia --

Marc Klok percaya diri Timnas Indonesia bisa mengalahkan Palestina dalam pertandingan uji coba melawan Palestina di Stadion Utama Gelora Bung Tomo pada 14 Juni.

Meski Timnas baru bergabung dalam pemusatan latihan dengan skuad tak lengkap, Klok optimistis. Menurut pemain Persib Bandung ini semua pemain bersiap dengan penuh dedikasi dan semangat juang tinggi.

"Semoga lawan Palestina dapat tiga poin. Kita kerja untuk itu dan lebih baik lagi. Untuk target melawan Argentina nikmati saja karena semua tahu ini nomor satu di dunia," kata Klok dilansir dari Youtube PSSI.

-

-

Soal kondisi fisik pemain yang tidak optimal, diyakininya tak akan menjadi masalah. Semua pemain disebut sangat ngotot mengembalikan kondisi dan pada saat yang sama lawan juga mengalami hal yang sama.

Mayoritas pemain Timnas Indonesia datang ke pemusatan latihan dari liburan. Tak hanya pemain yang tampil di dalam negeri, beberapa yang berkiprah di luar negeri juga menjalani liburan sejak Mei lalu.

"Kita sangat lihat ke depan untuk dua pertandingan bulan ini, Palestina dan Argentina. Pertandingan yang sangat besar. Kita persiapkan yang terbaik untuk negara," ucap pemain yang lahir di Belanda ini.

"Kasih yang terbaik karena itu semua tidak mudah. Kita dari libur, liga selesai kita liburan, sekarang tiba lagi kita persiapkan diri. Yang penting kita tetap fit dan tidak ada cedera, kita ambil prestasi optimal," ucapnya.

Soal kehadiran dua pemain naturalisasi baru, Ivar Jenner dan Rafael Struick, disebutnya akan membantu Timnas. Secara pribadi Klok akan membantu dua pemain itu beradaptasi dengan lingkungan yang baru.

"Sangat baik saya melihat mereka di sini, dua pemain naturalisasi baru dari Belanda. Saya sangat senang melihat mereka di sini. Saya bisa membantu. Semoga mereka bisa adaptasi baik di sini," kata Klok.

[-]

(nva/jun)

Sentimen: netral (96.6%)