Sentimen
Positif (72%)
2 Jun 2023 : 16.00
Tokoh Terkait

Synology Pamer Deretan Solusi Cerdas Berbasis AI di Computex 2023, Apa Saja?

2 Jun 2023 : 16.00 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Tekno

Synology Pamer Deretan Solusi Cerdas Berbasis AI di Computex 2023, Apa Saja?

Kemunculan chatbot berbasis kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) ChatGPT, turut meroketkan popularitas teknologi AI, termasuk di Indonesia.

Naiknya tren AI pun juga memunculkan pro dan kontra. Sebagian menilai bahwa teknologi ini akan membantu manusia, di sisi lain, timbul kekhawatiran soal hilangnya pekerjaan seseorang, masalah plagiasi, dan terkait etika.

Dr. Derwin Suhartono, Head of Computer Science Department, Binus University Jakarta, mengatakan bahwa perkembangan kecerdasan buatan hingga saat ini memang tidak bisa dibendung.

"Perkembangan AI pasti akan terus pesat untuk ke depannya, karena dari waktu ke waktu, jumlah data yang tersedia secara online yang bisa kita akses, bisa dimanfaatkan, semakin banyak," kata Derwin.

Bicara soal nasib manusia di masa depan, seiring berkembangnya teknologi AI, Derwin mengatakan hal ini tidak bisa sekadar berdasarkan spekulasi.

"Seiring dengan AI berjalan dan berkembang, manusia juga pasti akan berkembang," ujarnya, saat dihubungi Tekno Liputan6.com, Selasa (30/5/2023).

Menurutnya, dengan semakin maraknya tren penggunaan AI, seseorang harus lebih sadar terhadap kemampuan yang sudah dia miliki, serta dapat memanfaatkan alat-alat AI yang ada.

"Misalnya kalau kita lihat ada ChatGPT, jangan kita tidak pakai ChatGPT. Justru manfaatkan untuk menambah skill kita," ujarnya.

"Dengan teknologi itu kan bisa kita manfaatkan untuk kompetensi kita terus terbangun," ia menambahkan 

Sentimen: positif (72.7%)