Sentimen
Positif (47%)
28 Mei 2023 : 16.00
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Juventus, Napoli, Atalanta, AC Milan

Event: Liga Champions, Liga Italia

Prediksi Liga Italia Juventus vs AC Milan: Demi Tiket Liga Champions

28 Mei 2023 : 16.00 Views 17

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

Prediksi Liga Italia Juventus vs AC Milan: Demi Tiket Liga Champions

Milan cuma butuh satu angka saja untuk mengunci posisi di empat besar. Mereka kini unggul tiga poin dari peringkat lima Atalanta yang sudah bermain 37 kali, serta lima angka dari Juventus di urutan tujuh.

AC Milan diuntungkan dengan rekor pertemuan akhir-akhir ini. Mereka tak terkalahkan dari empat duel terakhir dengan Juventus. Bahkan dua kali kunjungan terakhir ke markas I Bianconeri berujung dengan raihan empat poin, sekali menang dan sekali imbang.

Milan juga dah bisa memainkan kembali penyerang Rafael Leao yang musim lalu menjadi pemain terbaik di Serie A. Kehadiran Leao bersama Brahim Diaz akan menjadi mimpi buruk bagi pertahanan Juventus.

Keuntungan lain Milan adalah badai cedera yang dialami Juventus. Nicolo Fagioli, Leonardo Bonucci, Paul Pogba dan Dusan Vlahovic akan absen menjamu Milan akibat sedang terkena cedera.

Namun Milan sendiri punya catatan negatif saat tandang musim ini. Mereka cuma menang sekali dari sembilan laga tandang terakhir di berbagai kompetisi. Satu-satunya kemenangan terjadi saat mencukur Napoli 0-4 di Stadion Diego Armando Maradona.

Sentimen: positif (47.1%)