Sentimen
Negatif (99%)
24 Mei 2023 : 22.42
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Apple

Kasus: PHK

Tokoh Terkait
Sundar Pichai

Sundar Pichai

Badai PHK Lanjut, Gaji CEO Startup Turun Jadi Segini

24 Mei 2023 : 22.42 Views 2

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Tekno

Badai PHK Lanjut, Gaji CEO Startup Turun Jadi Segini

Jakarta, CNBC Indonesia - Krisis yang melanda industri teknologi global ternyata berdampak pada pemasukan CEO perusahaan rintisan digital (startup). Setelah banyak terdengar kabar PHK, nyatanya para CEO harus melakukan upaya efisiensi lanjutan dengan memangkas gaji pribadi.

Kruze Consulting, sebuah perusahaan akuntansi untuk startup, menganalisa data dari sekitar 400 klien startup untuk melihat dampak krisis ekonomi terhadap gaji C-level.

Hasilnya, gaji tahunan rata-rata untuk CEO startup yang berbasis di AS turun dari US$150.000 (Rp 2,2 miliar) pada 2022 menjadi US$142.000 (Rp 2,1 miliar) pada tahun ini.

-

-

Menurut laporan Wall Street Journal, nilai rata-rata gaji CEO startup tersebut menjadi level terendah dalam 4 tahun terakhir. Bahkan, beberapa CEO startup memilih tak gajian demi kelangsungan bisnisnya. 

Penurunan gaji hingga ke titik 0 umumnya dialami CEO startup yang baru memasuki tahap awal dan belum berskala besar. 

CEO startup berusaha menghemat pengeluaran untuk melindungi bisnisnya dari penurunan pendanaan modal ventura tahun ini, dikutip dari BusinessInsider, Rabu (25/5/2023).

Pada Q1 2023, pendanaan ventura global mencapai US$58,6 miliar. Data dari CB Insight menunjukan angka itu turun 13% dari kuartal yang sama tahun lalu.

Akibatnya, para startup pemula mendapatkan lebih sedikit pendanaan yang membuat valuasi mereka turun.

"Ketika perusahaan-perusahaan ini mulai kekurangan dana, para pendiri akan melakukan apa pun yang mereka bisa untuk memperpanjang 'nafas' perusahaan," Healy Jones, wakil presiden strategi keuangan Kruze.

"Tetapi beberapa pendiri berada di tempat yang lebih sulit daripada yang lain." imbuhnya.

Meski demikian, suntikan dana belum didistribusikan secara merata. Startup di industri crypto, direct-to-consumer, dan e-commerce sedang berjuang untuk menarik modal.

"Di sisi lain, AI sedang BOOMING," kata dia.

Banyak CEO dari startup tahap awal mengambil langkah pemotongan gaji yang signifikan. CEO yang kalah dalam jumlah pendanaan akan merasakan beban pemotongan gaji lebih besar.

Tak cuma di skena startup, CEO raksasa teknologi juga ada yang melakukan pemotongan gaji.

Tim Cook, CEO Apple, mengambil pemotongan gaji 40% tahun ini. Ia juga menurunkan paket kompensasinya dari hampir US$100 juta pada tahun 2022 menjadi US$49 juta pada tahun 2023.

Hal tersebut diketahui dari dokumen pengajuan Securities and Exchange Commission pada Januari lalu. Pemotongan terjadi setelah pemegang saham Apple menyatakan keprihatinan atas gaji Cook yang sebelumnya besar.

Pada bulan yang sama, Sundar Pichai, CEO Alphabet, perusahaan induk Google, mengatakan para eksekutif akan mengambil pengurangan dalam bonus tahunan mereka untuk jumlah dan periode waktu yang tidak ditentukan. Pemotongan itu, kata Pichai, terkait langsung dengan kinerja perusahaan.


[-]

-

Daftar Startup yang PHK, Bangkrut, dan Tutup Layanan 2022
(fab/fab)

Sentimen: negatif (99.9%)