Woo Do Hwan Unggah Video BTS Ciuman dengan Bona WJSN, Buru-buru Dihapus
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Woo Do Hwan berniat berterima kasih buat penggemar dramanya Joseon Attorney jadi dia mengunggah serangkaian foto dan video BTS (behind the scene) dari lokasi syuting. Di satu video dia juga menampilkan adegan yang tidak tayang dalam episode drama tersebut. Dalam video itu, karakter yang dia perankan sedang berciuman dengan karakter yang diperankan Bona WJSN.
Fans memunculkan reaksi beragam. Ada yang senang, ada pula yang merasa tidak nyaman. Reaksi keras juga diberikan buat video ciuman tersebut. Dalam video memang terlihat Woo Do Hwan dan Bona mesra sebagai karakter masing-masing dalam drama Korea tersebut.
Kini unggahan Woo Do Hwan sudah dihapus dari media sosialnya. Lalu manajemen KeyEast buka suara soal itu.
"Woo Do Hwan mengunggah video itu karena berpikir fans drama tersebut ingin melihat para karakter utama bahagia sampai akhir cerita," KeyEast membuka pernyataan resminya soal video yang diunggah Woo Do Hwan.
"Woo Do Hwan juga sudah membicarakan video tersebut dengan sutradara dan produser sebelum mengunggahnya. Dia sudah dapat izin tapi tidak menyangka akan mendapat respons seperti ini. Dia sudah menghapus video itu karena ada orang-orang yang merasa tidak nyaman," lanjut manajemen.
Woo Do Hwan, Bona WJSN, dan Cha Hak Yeon di lokasi syuting Joseon Attorney. Foto: dok. iMBCBuat perayaan episode terakhir Joseon Attorney, MBC juga merilis video resmi di YouTube mereka. Video tersebut menampilkan BTS dari episode 15 drama tersebut, hari-hari terakhir di lokasi syuting, dan interaksi di balik layar antara Bona WJSN, Woo Do Hwan, dan Cha Hak Yeon.
Atmosfer di lokasi syuting terasa sangat hangat dan nyaman. Sangat berbeda dengan keriuhan yang kemudian terjadi di media sosial lantaran Woo Do Hwan mengunggah video behind the scene adegan mesranya dengan Bona WJSN. Beruntung sang aktor pengertian dan langsung menghapusnya ya! Meski sebenarnya sayang juga sih...
Woo Do Hwan sebelumnya dikenal lewat perannya dalam The King: Eternal Monarch (2020) ketika beradu akting dengan Lee Min Ho. Pria kelahiran 12 Juli 1992 itu langsung pergi wamil usai drama tersebut selesai dan kini kembali aktif berakting dibawah manajemen KeyEast.
(aay/aay)Sentimen: positif (65.3%)