Sentimen
Informasi Tambahan
Event: SEA Games
Tokoh Terkait
Reaksi Bagas Kaffa Soal Tawaran Operasi Bibir dari Dokter Tompi
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Pemain Timnas Indonesia U-22 Bagas Kaffa memberikan komentarnya soal tawaran dokter Tompi untuk mengoperasi bibirnya yang terluka akibat disikut pemain Thailand pada final SEA Games 2023 hingga memerlukan empat jahitan.
Bagas Kaffa menerima empat jahitan di bagian bibir usai disikut pemain Thailand pada pertandingan final SEA Games 2023, 16 Mei lalu.
Dampak yang cukup serius membuat bibir pemain 21 tahun itu mau tidak mau harus dijahit oleh dokter tim di hotel pemain.
Kini Bagas Kaffa mengaku kondisi bibirnya yang terluka sudah membaik. Ia pun berencana untuk lepas jahitan.
"Alhamdulillah ini sudah mengering, makanya saya copot [penutupnya]. Mungkin hari ini atau besok, saya pergi ke rumah sakit buat ambil jahitannya," kata Bagas, Senin (22/5), dikutip dari Detik.
"Udah nggak masalah kalau di mulut. Cuma kemarin-kemarin makan kurang nyaman karena masih perih kan, tapi kalau minum nggak masalah," imbuh pemain posisi bek kanan itu.
Pemain Barito Putera ini juga memberikan respons soal tawaran dari dokter Tompi untuk operasi bibir.
"Kemarin sempat ada komunikasi sama dokter Tompi. Saya bicara ke beliau bahwa sudah ada jahitan, ditangani sama dokter tim," ujar Bagas.
Meski begitu, Bagas Kaffa mempersilakan jika dokter Tompi memang ingin menemui dirinya untuk mengecek kondisinya terkini.
"Kalau misalnya dokter Tompi nawari, misalnya mau bertemu untuk ngecek kondisi saya ya silakan mau kapan aja. Tapi ini udah oke, aman," kata Bagas.
[-]
(rhr)Sentimen: positif (33.3%)