Sentimen
Positif (40%)
19 Mei 2023 : 15.15
Informasi Tambahan

Event: SEA Games

Kab/Kota: Tanah Abang, Senayan

Tokoh Terkait

Aksi Copet Warnai Konvoi Timnas Indonesia U-22 di Kantor Kemenpora

19 Mei 2023 : 22.15 Views 2

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

Aksi Copet Warnai Konvoi Timnas Indonesia U-22 di Kantor Kemenpora

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah aksi pencopetan mewarnai jalannya acara konvoi SEA Games 2023 yang juga diikuti Timnas Indonesia U-22, pada Jumat pagi (19/5/2023). Sebagiab berhasil diamankan, termasuk pelaku yang beraksi di halaman kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta. 

Pantauan Liputan6.com, saat iring-iringan hendak meninggalkan kantor Kemenpora, dua orang pria tampak diamankan polisi. Mereka dievakuasi dari bulan-bulanan massa karena diduga mencopet warga. 

Mereka tertangkap saat seorang berteriak setelah menyadari dirinya jadi korban copet. Telepon genggam dan dompetnya sempat diambil. Massa kemudian menangkap dua orang yang diduga sebagai pelaku. 

Keduanya sempat mendapat bogem mentah sebelum dibawah ke pos keamanan Kemenpora oleh pihak kepolisian yang berjaga. Wajah kedua pelaku tampak lebam setelah sempat dipukulin warga.

Laporan mengenai aksi copet selama konvoi SEA Games 2023 juga banyak beredar di media sosial. Mengutip akun Instagram, Instagram @warungjurnalis, polisi setidaknya menangkap tiga orang yang diduga sebagai pelaku copet. Mereka beraksi di dua tempat, yakni Kemenpora dan di depan TVRI. 

 

"Yang di Kemenpora dua orang, yang di TVRI satu orang," jelas Kanit Reskrim Polsek Tanah Abang Kompol M Kukuh Islami mengutip unggahan di akun Instagram tersebut.

Kompol Kukuh belum dapat menjelaskan lebih jauh mengenai kronologi aksi pencopetan tersebut termasuk barang bukti apa saja yang telah diamankan. Informasi yang jelas hanya ketiga pelaku saat ini telah diamankan di Polsek Tanah Abang untuk dimintai keterangan lebih lanjut mengenai kasus yang dilaporkan.

“Belum tahu [barang bukti yang diperoleh], ini [terduga pelaku] sudah diamankan di Polsek sedang diinterogasi oleh anggota,” ungkap Kukuh.

 

 

 

Berita video sejumlah karangan bunga menarik dihadirkan untuk Timnas Indonesia U-22, yang meraih medali emas SEA Games 2023. Karangan tampak hadir dari Ronaldo hingga rakyat satnite Senopati, Jumat (19/5/2023).

Sentimen: positif (40%)