Sentimen
Positif (97%)
16 Mei 2023 : 09.42
Informasi Tambahan

Event: MotoGP

Anak Didik Valentino Rossi Belum Pernah Absen di Podium MotoGP 2023

16 Mei 2023 : 16.42 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Otomotif

Anak Didik Valentino Rossi Belum Pernah Absen di Podium MotoGP 2023
Jakarta -

Anak didik Valentino Rossi di VR46 Riders Academy masih konsisten dengan berhasil merebut podium. Kali ini giliran Marco Bezzecchi yang berhasil menuntaskan balapan di posisi pertama.

Valentino Rossi boleh tersenyum lebar usai anak didiknya di akademi kembali mentas di MotoGP Prancis. Adalah Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi yang berhasil berdiri di podium pada gelaran Sprint Race dan balapan utama.

Sebenarnya kegembiraan Rossi sudah terlihat sejak sesi kualifikasi pada balapan yang digelar di Sirkuit Le Mans itu. Di sesi kualifikasi, Bagnaia dan Luca Marini berhasil merebut posisi ketiga. Rossi kemudian mengunggah foto Bagnaia dan Marini pada sesi kualifikasi itu di instastory laman instagramnya.

-

-

Sayang pada saat balapan Sprint Race, Bagnaia tak bisa mempertahankan posisinya di puncak. Ia harus puas finis di tempat ketiga. Sementara Marini, finis di posisi keempat. Setidaknya, meski finis di tempat ketiga masih ada anak didik Rossi yang berdiri di podium.

Kemudian pada balapan utama yang digelar Minggu, jebolan VR46 Riders Academy Marco Bezzecchi justru tampil gemilang. Memulai balapan dari posisi ketujuh, perlahan tapi pasti Bezzecchi merangsek ke posisi teratas. Bezzecchi berhasil mempertahankan posisinya itu hingga bendera finis dikibarkan.

Berlawanan dengan Bezzecchi, Marini dan Bagnaia yang cemerlang di Sprint Race harus tersungkur akibat adanya insiden dengan pebalap lain. Sementara Morbidelli harus puas finis di tempat kesepuluh. Adapun hasil dari balapan di MotoGP Prancis itu melanjutkan tren positif yang selama ini diraih anak akademi Valentino Rossi.

Dihimpun detikOto sejak awal musim 2023, anak didik Valentino Rossi itu tidak pernah absen mengisi podium secara bergantian. Di seri perdana podium Sprint Race dan balapan utama diwakili oleh Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi. Berlanjut di Argentina, podium itu dipersembahkan oleh Bezzecchi dan Luca Marini.

Masuk ke seri ketiga di Amerika, penampilan anak didik 'The Doctors' masih moncer. Adalah Bagnaia yang sukses menjadi juara di Sprint Race. Sementara di balapan utama, bendera VR46 Riders Academy dikibarkan oleh Luca Marini.

Hingga akhirnya pada MotoGP Prancis, Bagnaia merebut podium ketiga Sprint Race dan Bezzecchi podium pertama di balapan utama. Adapun dari hasil itu, dua pebalap di akademi Rossi mengisi posisi klasemen teratas. Bagnaia berada di posisi pertama dan Bezzecchi di tempat kedua dengan selisih 1 poin.

Di kesempatan terpisah Bagnaia pernah berkomentar soal persaingan antar murid VR46 Riders Academy. Bagnaia cukup bangga karena di MotoGP adalah pertarungan sesungguhnya. Ini juga menjadi momen yang cukup bagus bagi VR46 Riders Academy.

"Kami besar bersama dan tahun ini kami melangkah cukup jauh untuk bisa terus di depan. Kami cukup pintar, karena kami bekerja sama di rumah kami bisa berada di posisi terdepan di MotoGP. Maka itu penting bagi kami untuk tidak ceroboh dan memiliki pertarungan yang bersih," kata Bagnaia.

Simak Video "Klasemen MotoGP 2023: Bezzecchi Pepet Bagnaia"
[-]
(dry/rgr)

Sentimen: positif (97%)