Sentimen
Positif (92%)
15 Mei 2023 : 18.30
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Daihatsu, Toyota, Nissan, Suzuki, Honda, Wuling, Mitsubishi

Kab/Kota: Senayan

Tokoh Terkait

Avanza Kalah Telak dari Xpander di IIMS 2019

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Otomotif

15 Mei 2023 : 18.30
Avanza Kalah Telak dari Xpander di IIMS 2019
Jakarta, CNN Indonesia -- Avanza kurang bersinar selama perhelatan Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2019, selama 11 hari penyelenggaraan angka Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) berhenti pada angka 1.106 unit. Sementara hasil pesaing terberatnya, Mitsubishi Xpander, nyaris dua kali lipat di ajang yang sama, yaitu 2.157 unit.

Direktur Pemasaran Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy mengatakan, meski penjualan Avanza kalah jauh dibanding Xpander, hal itu bukan masalah. TAM yang diketahui menyerahkan operasional stan Toyota di IIMS kepada dealer dikatakan tidak menargetkan apapun penjualan selama IIMS 2019.

"Sekarang balik lagi, IIMS (Toyota) ada target tidak. Ya tidak," kata Anton saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (10/5).


Mitsubishi Xpander. (Foto: CNN Indonesia/Rayhand Purnama Karim JP)Meski penjualan Avanza tidak sebaik Xpander di IIMS 2019 yang digelar di Jakarta, Anton penjualan meyakini Avanza diminati secara nasional. Klaim TAM hingga pekan kemarin inden Avanza mencapai 30 ribu unit sejak diluncurkan pada Januari.

Avanza memang kalah dari Xpander di IIMS 2019, namun yang terpenting bagi Toyota, kata Anton, adalah total penjualan di stan Toyota lebih tinggi dari tahun lalu. Toyota berhasil membukukan penjualan sebanyak 3.872 unit atau naik 16 persen dari 2018 sebesar 3.328 unit.

Xpander merupakan Low MPV terlaris di IIMS 2019, sedangkan Avanza berada di posisi kedua.
Setelah Avanza ada Suzuki Ertiga 620 unit, Wuling Confero 182 unit, dan Daihatsu Xenia sebanyak 46 unit.

Pihak Honda Prospect Motor (HPM) saat ini masih mengumpulkan SPK Mobilio sepanjang IIMS 2019, sementara Nissan Motor Indoensia (NMI) menolak mengumumkan perolehan SPK untuk Livina.

"Jadi kami kami lihat penjualan (Avanza) di IIMS lebih rendah, kami tidak lihat itu. Yang penting overall penjualan kami gimana," kata Anton.

Executive General Manager TAM Fransiscus Soerjopranoto menambahkan fokus perusahaan pada IIMS 2019 lebih kepada pengenalan teknologi hybrid Toyota kepada masyarakat. Dia cukup puas dengan hasil penjualan Toyota selama IIMS, di mana Avanza masih menjadi kendaraan terlaris.

"Avanza tetap menjadi pilihan di hati pelanggan. Kami ucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Toyota," ucap pria yang karib disapa Soerjo itu. (ryh/fea)

Sentimen: positif (92.8%)