Sentimen
Positif (94%)
12 Mei 2023 : 15.40
Informasi Tambahan

BUMN: PT Pertamina

Event: Pilkada Serentak

Partai Terkait

Elektabilitas Ahok Tinggi di Pilkada DKI, Ini Respons PDIP

12 Mei 2023 : 22.40 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Politik

Elektabilitas Ahok Tinggi di Pilkada DKI, Ini Respons PDIP

Hasil survei Indikator Politik Indonesia mendapati bahwa Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menjadi top of mind sebagai calon gubernur (cagub) di kalangan pemilih Ibu Kota. Sebanyak 12,6 persen responden secara spontan menjawab nama Komisaris Utama Pertamina itu ketika ditanyakan siapa cagub pilihan mereka.

"Kita nggak kasih pilihan jawaban apa pun, siapa calon gubernur menurut preferensi warga DKI Jakarta, itu ada 12,6 persen yang secara spontan menyebut Ahok," kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin saat memaparkan hasil survei tersebut secara virtual dari Jakarta, Kamis (11/5).

Selain Ahok, sebanyak 7,4 persen responden menyebut Ridwan Kamil, 6,2 persen menyebut Sandiaga Uno, 6 persen menyebut Anies Baswedan, dan 4,4 persen menyebut Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Reporter: Ahda Bayhaqi/Merdeka

Sentimen: positif (94.1%)